5 Alasan Lebih Untung Jadi Developer Apple!

Alasan Lebih Untung Jadi Developer Apple!
Alasan Lebih Untung Jadi Developer Apple!

Kamu termasuk developer pemula yang ingin mulai berkarir di ranah aplikasi? Welcome! Pastinya banyak banget kesempatan yang bisa kamu dapatkan dengan menciptakan aplikasi. Nah, masalah pertama yang sering muncul adalah mana ya yang lebih menguntungkan? Jadi developer Apple atau Android?

Nggak cuma untuk menambah uang, Sob! Mengembangkan aplikasi bisa membantu kamu untuk mewujudkan sebuah solusi dari masalah yang menjadi perhatian kamu. Contohnya aja kayak aplikasi pendidikan daring atau kesehatan jarak jauh. Siapa tahu, kamu bisa bikin aplikasi hits selanjutnya!

Faktor-faktor untuk memilih developer Apple atau Android

Nyatanya, bikin aplikasi nggak segampang bikin terus dibiarin aja. Ada beberapa faktor yang kamu harus pertimbangkan untuk memilih platform developing apps:

  1. Berapa banyak nih pengguna Apple atau Android
  2. Timeline pengembangan aplikasi
  3. Fitur-fitur yang bisa di-support
  4. Tujuan kamu mengembangkan aplikasi
  5. Budget, tentunya!

Kalau kamu memilih menjadi developer Apple, maka kamu perlu tahu 5 pertimbangan di atas, Sob. Kali ini, Jagoan Hosting bakal kasih kamu 5 alasan kenapa jadi developer Apple bakal menguntungkan!

Kalau dilihat, pengguna Android lebih banyak, tapi…

Nyatanya, pengguna Apple cenderung lebih suka membeli aplikasi daripada yang gratisan! Otomatis tentunya berpengaruh ke cuan, bukan?

Kalau diibaratin, pengguna Android bakal lebih banyak, tapi mungkin cuma 1-2% saja yang mau membayar aplikasi kamu.

Sedangkan pengguna Apple memiliki kemungkinan lebih tinggi buat membeli jasa di dalam aplikasi yang kamu tawarin.

Cek Konten Lainnya:
Inilah 5 Keuntungan Data Digital yang Nggak Kamu Duga

Apalagi kalau didukung dengan tampilan website yang cakep dan anti lemot. Pengguna akan lebih mempercayai developer yang memiliki website rapi dan tersistematis daripada cuma mengandalkan media sosial doang! Pastikan kamu menggunakan cloud hosting terbaik dari Jagoan Hosting untuk memastikan performa website yang prima, ya!

Ssst… Pengguna Apple cenderung berada di kalangan atas!

developer apple

Ternyata, kesediaan pengguna Apple membayar aplikasi bukan karena memiliki duit saja, lho! Tetapi juga memiliki tingkat pendidikan yang bagus.

Pengguna Apple ternyata cenderung berada di kalangan atas seperti professional atau pun pekerjaan manajerial. Ini artinya, kamu bisa menyasar aplikasi untuk perusahaan ataupun influencer, Sob!

Coba lihat saja aplikasi Clubhouse. Didesain oleh developer Apple khusus untuk iOS, langsung rame diserbu selebriti.

Bisa bayangin gimana nanti aplikasi kamu bakal viral?

Walaupun berbayar, ternyata developer Apple lebih hemat!

Ini dikarenakan bahasa pemrograman yang digunakan di iOS adalah Swift yang lebih mudah dibanding Java di Android.

Apalagi iOS hanya eksklusif milik perangkat Apple. Kamu nggak perlu bingung menyiapkan fitur-fitur untuk smartphone tertentu dan takut nggak berfungsi di smartphone lainnya!

Nggak main-main, developer Apple bisa memangkas waktu 30-40% lebih cepat dibanding Android! Ini tentunya berpengaruh ke budget dan timeline kamu, Sob!

Nggak perlu khawatir banyak bugs untuk OS yang lebih lama

50% pengguna Android menggunakan OS yang lebih lama dari 2 tahun lalu. Ini dikarenakan smartphone berbasis Android sangat lambat untuk update.

Beda dengan iOS yang menjamin adanya update setiap tahun bahkan mendukung perangkat Apple terbaru sampai 4-5 tahun ke depan. Sudah pasti mengelola aplikasi di OS terbaru akan lebih mudah dan lebih hemat daripada harus mengatasi bugs cuma karena OS lama!

Cek Konten Lainnya:
Ini Cara Cek Versi Ubuntu Paling Mudah

Eit, nggak cuma soal keunggulan OS aja. Kalau kamu mau jadi developer Apple, pastiin juga aplikasi kamu lancar jaya dengan server yang terbaik! VPS Indonesia dari Jagoan Hosting akan memastikan penggunaan aplikasi yang seamless dan tentunya membantu kamu mempertahankan user aplikasi kamu!

Itu dia 5 alasan untuk menjadi developer Apple sebagai langkah pertama memulai perjalanan aplikasi kamu. Jangan lupa untuk pantang menyerah karena perjalanan kamu bakal panjang! Yuk mulai bikin aplikasi pertama kamu sekarang!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
pembelajaran daring efektif
Read More
Mau Pembelajaran Daring Efektif? Terapkan 5 Tips Jitu Berikut Ini!
Pembelajaran Daring Efektif – Pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia hampir lebih dari satu tahun sejak Maret 2020 memaksa…
Read More
3 Jurus Meningkatkan Loyalitas Pelanggan
Kamu mungkin mencari cara, bagaimana cara meningkatkan loyalitas pelanggan bisnismu? Jika iya, maka solusinya ada di artikel ini.…