Hobi Anak Millennial yang Nyatanya Bisa Jadi Ladang Bisnis

Tahukah kamu Indonesia menjadi Negara dengan jumlah penduduk dalam usia produktif yang cukup banyak. Terhitung sejak usia 15 – 64 tahun, yang nyatanya sudah mencapai lebih dari 66.5% dari seluruh populasi penduduk di Indonesia.

Banyaknya penduduk Indonesia dalam usia produktif, memaksa mereka untuk tetap aktif melakukan aktivitas positif. Tidak terkecuali anak muda yang masih berstatus mahasiswa atau mereka yang masih berusia kisaran 20 tahunan.

Banyaknya hal yang dapat dilakukan oleh anak muda ini memberikan peluang mereka untuk sukses di usia muda, tanpa meninggalkan kesenangan mereka melakukan hobi mereka. Ya, mereka memiliki kesempatan yang besar untuk memaksimalkan hobi menjadi sebuah bisnis yang memberikan mereka penghasilan.

Beberapa hobi di bawah ini yang terbukti memberikan peluang besar bagi anak muda untuk sukses menjadi pebisnis:

  1. Penulis

Tidak ada yang tidak bisa menulis. Terlebih saat kemajuan teknologi memberikan banyak kemudahan bagi siapapun untuk menulis. Seperti halnya anak muda yang hobi menulis. Suka pada dunia literasi sampai pandai membuat caption yang menarik untuk produk yang diposting di sosial media.

Menulis menjadi ladang bisnis yang cukup menjanjikan di era digital seperti saat ini. Kamu yang hobi menulis, bisa menjadikan hobi kamu sebagai mata pencaharian. Mulai dari menjadi freelance penulis, sampai dengan menjadi admin dari sosial media bisnis seseorang.

Nah, kamu juga bisa menjadi seorang blogger yang membantu sebuah bisnis dalam mereview produk mereka. Dengan blog atau website portofolio kamu bisa menampilkan karya tulisanmu dan menjual jasa sebagai penulis. Bagaimana? Tertarik?

  1. Pencipta lagu

Buat kamu yang tertarik di dunia seni musik, maka profesi ini bisa kamu jadikan sebagai ladang penghasilan. Kamu bisa menciptakan lagu atau jingle yang nantinya bisa kamu tawarkan ke banyak perusahaan.

Bahkan jika kamu mengikuti perkembangan dunia digital, Youtube memberikan peluang yang sangat besar untuk kamu bisa berkarya lo.

  1. Programmer

Perkembangan dunia digital semakin pesat, memberikan peluang bagi para programmer untuk unjuk kebolehan menciptakan produk yang berguna bagi lingkungan. Kamu bisa menciptakan sebuah aplikasi atau program yang dijual kepada perusahaan.

Nah, kamu juga bisa membuat perusahaanmu sendiri. Dengan dukungan server yang prima seperti VPS Indonesia, kamu bisa menciptakan sebuah aplikasi atau program yang bisa menghasilkan.

  1. Fotografer

Satu lagi yang menjadi hobi kekinian anak muda di hampir seluruh daerah maupun dunia. Fotografi menjadi hobi yang dinilai cukup menarik dan bahkan menguntungkan dari segi penghasilan.

Jika kamu suka dengan dunia fotografi, kamu bisa memanfaatkan hobi ini sebagai ladang penghasilan. Mulai dari jasa foto produk untuk bisnis, foto prewedding sampai dengan foto untuk kebutuhan bisnis sebuah perusahaan. Kamu juga bisa memiliki galeri atau portofolio onlinemu sendiri, seperti contohnya website portofolio online yang mudah kamu temukan di Jagoanhosting.com.

  1. Pengajar

Pengajar ini bisa menjadi bisnis sampingan yang cukup menjanjikan, terutama bagi kamu yang masih berstatus mahasiswa. Kamu bisa menjadi guru les private untuk anak SD-SMA. Dengan begitu kamu bisa mendapatkan uang jajan tambahan. Tapi jika kamu tidak tahu harus mengajar siapa, tidak ada salahnya untuk melamar menjadi tenaga kerja di sebuah kursus.

  1. Koki

Nah, anak-anak cewek nih yang pasti suka banget berkecimpung di dunia kuliner. Bisnis ini menjadi sangat popular dan berpeluang besar untuk menjadi bisnis yang sukses. Contohnya saja saat muncul banyak bisnis kuliner yang unik. Mulai dari makanan dengan nama aneh, café dengan tema yang unik, sampai pada packaging produk yang unik dan jadi produk yang Instagrammable.

  1. Crafting

Selanjutnya ada juga hobi crafting. Membuat berbagai kerajinan, mulai dari tas, sepatu, sampai dengan furniture atau perabot rumah tangga. Nah, beberapa anak muda kreatif memanfaatkan hobi ini untuk menjadi peluang bisnis dengan keuntungan yang sangat besar.

Kamu bisa memanfaatkan sumber daya yang ada di sekitarmu dan menggunakan keahlian craftingmu untuk menciptakan hasil yang luar biasa.

  1. Graphic Design

Setelah fotografi dan programming, kamu yang suka dunia desain grafis pun bisa menjadi seorang desain grafis professional. Kamu bisa menjadi seorang freelancer ataupun membuka jasa desain grafis dengan website portofolio online untuk desainmu. Jadi? Sudah siapkah kamu?

  1. Event organizer

Yang hampir sejalan dengan fotografer, event organizer pun bisa menjadi sebuah peluang untuk menjadi bisnis. Banyaknya event dengan konsep unik, membuka peluang event organizer untuk membantu menciptakan event yang menarik pun bisa kamu jalankan. Ya, jangan berhenti dengan hanya 1 event saja, kamu bisa membuka untuk event yang lebih beragam. Seperti acara ulang tahun, graduation party, wedding, dll.

  1. Shopping

Siapa bilang hobi belanja Cuma bisa menghambur-hamburkan uang dan tidak menghasilkan apapun. Kamu yang suka sekali shopping, bisa menjadi pebisnis lo. Kamu tentu tahu bagaimana trend yang sedang berkembang, kamu pun memiliki link yang luas untuk berbagai macam produk yang ingin kamu jual. Nah, ini bisa menjadi kemudahan untuk kamu jika ingin menjadi pebisnis di usia muda lo.

Nah, banyaknya hobi anak muda yang ternyata bisa kamu jadikan peluang bisnis. Kamu yang sudah lulus kuliah maupun yang masih berstatus sebagai mahasiswa, bisa mencoba menjalankan bisnis di atas. Jika kamu menyimak sampai akhir, peluang bisnis di atas itu bisa dijalankan secara online loo. Kamu bisa memanfaatkan website toko online atau website portofolio online untuk karya-karyamu. Bahkan untuk memudahkan kamu dalam menjalankan aktivitas bisnis.

Jadi, mana yang akan kamu pilih? 🙂

Cek Konten Lainnya:
Return of Investment (ROI): Penjelasan, Jenis & Cara Menghitung
1 comment
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
membuat katalog di whatsapp bisnis
Read More
Cara Mudah Membuat Katalog di WhatsApp Bisnis
Tidak dapat dipungkiri bahwa pemakaian berbagai platform digital untuk keperluan promosi  semakin masif saat ini.  Tidak mengherankan jadinya…
marketing 360
Read More
360 Marketing: Strategi Campaign Tingkatkan Bisnis
Menyelaraskan campaign adalah hal yang wajib kamu lakukan kalau punya bisnis. Strategi 360 marketing adalah yang paling cocok…