Digitalisasi Sekolah dengan Aplikasi Sekolah

Digitalisasi Sekolah dengan Aplikasi Sekolah
Digitalisasi Sekolah dengan Aplikasi Sekolah

Digitalisasi Sekolah – Apakah anda mengimpikan sekolah dengan pemanfaatan teknologi yang sangat canggih maju? Ataukah anda ingin mendigitalisai sekolah anda? Jangan khawatir, sekarang semua jasa tersebut banyak tersedia, dengan langkah mudah dan murah, anda bisa membuat platform digital bagi sekolah untuk pembelajaran maupun ujian secara online.

Sebelum itu mari kita ketahui tentang:

Apa itu sekolah digital?

digitalisasi sekolah
gambar dari unsplash

Sekolah digital memungkinkan proses belajar mengajar tidak terpaku pada materi atau dokumen di atas kertas semata. Ada proses migrasi Antara data fisik ke data digital/virtual. Proses migrasi data dari yang tadinya hanya dapat diakses secara tercetak dalam lingkup sempit yaitu data dan dokumen kertas, ke data digital yang berupa file-file yang dapat diakses baik oleh publik maupun secara terbatas (terkunci pada user tertentu saja).

Lalu, Apakah keunggulan dari Digitalisasi Sekolah?

Banyak sekali loh keunggulan digitalisasi sekolah, salah satunya adalah menghemat sumber pengeluaran dari banyaknya penggunaan kertas dan perangkat tulis menulis lainnya. Jika ketergantungan kepada kertas berkurang, selain hemat pengeluaran, kita juga turut membantu menjaga lingkungan loh!!

Selain itu, efisiensi waktu menjadi faktor yang penting juga dengan adanya digitalisasi sekolah ini. Proses pembelajaran tak harus bergantung pada buku cetak, murid bisa membuka file ataupun mendownload melalui website pembelajaran sekolah. Selain itu, ujian menjadi lebih efisien, menjadikan ujian secara online melalui website akan mendukung kemandirian dan mencegah murid untuk mencontek.

Banyak sekali kelebihan digitalisasi sekolah, dengan kemajuan teknologi yang sangat pesat, momen ini sangat cocok untuk meningkatkan level pendidikan melalui sistem yang canggih, mudah, aman, dan efisien.

Cek Konten Lainnya:
11+ Jenis-Jenis Database, Contoh & Penjelasannya

Namun, dibalik semua kenyamanan dan teknologi canggih, banyak dari kita yang tidak tahu cara untuk mencapai hal tersebut. Seakan-akan teknologi ini masih terlalu jauh untuk dicapai. Padahal jika kamu sudah tahu, kamu tidak akan melewatkan kesempatan untuk itu.

Selain susah menemukan solusi atau informasi yang tepat, terkadang kendala dalam proses digitalisasi sekolah adalah budget atau harga layanan yang sangatlah mahal. Hal ini mengakibatkan banyak sekolah yang mengabaikan tentang hal ini.

Padahal, kita tahu bahwa kemajuan sudah di depan mata, atau bahkan telah berlangsung. Sehingga, sangat tidak bisa dipungkiri bahwa masa depan akan berkembang ke arah tersebut. Efisiensi tenaga, biaya, hingga sumber daya menjadi pertimbangan yang harus mendalam.

Kita dapat membayangkan masa depan? Namun bagaimana dengan mewujudkannya di masa sekarang? Pengembangan teknologi di bidang pendidikan memang suatu hal yang sangat perlu untuk dipertimbangkan.

Bukan hanya untuk ajang beradu inovasi, namun teknologi informasi akan membuat proses serta kelancaran belajar mengajar menjadi lebih bagus

Lalu bagaimana solusinya? Apakah bisa mewujudkannya dengan mudah??

Jangan khawatir!!! Saat iniiii…

Solusi Kebutuhan Digitalisasi Sekolah, Sekarang Ada di Ujung Jarimu!!!

Layanan “Instant School Apps” dari Jagoan Hosting ini merupakan layanan yang bisa langsung digunakan untuk pelanggan yang membutuhkan PPDB, ujian, belajar & mengajar, hingga seluruh kegiatan akademik siap kamu gunakan.

Jagoan Hosting menawarkan kemudahan dalam digitalisasi sekolah kamu. Segala aplikasi untuk kebutuhan sekolah Go Online ada di Jagoan Hosting. Selain terpercaya, Jagoan Hosting menawarkan kemudahan dengan menyediakan aplikasi siap pakai, template untuk website, server untuk memungkinkan sekolah menjalankan ujian secara online dengan tingkat keamanan yang tinggi.

Hanya dengan beberapa langkah saja, dengan Instant School Apps dari Jagoan Hosting, kamu bisa mendapatkan rekomendasi paket yg sesuai dengan kebutuhan sekolah berdasarkan visitor, dan aktivitas server kamu. So? Tunggu apa lagi?? Ayo bergabung dengan Jagoan Hosting!!!

Cek Konten Lainnya:
5 Keuntungan Otomasi untuk Bisnismu, Sebuah Kemudahan di Tengah Situasi Pandemi

-->
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
VPN
Read More
Cara Membuat VPN Server Sendiri dengan OpenVPN, Mudah!
Virtual Private Network atau VPN adalah salah satu solusi untuk kamu jika ingin mengakses internet melalui koneksi jaringan…
agile software development
Read More
Apa itu Agile Software Development?
Agile Software Development adalah istilah yang pasti sudah akrab di telinga para pekerja bidang teknologi informasi. Istilah ini…