Perbedaan WiX vs Squarespace, Pilih yang Mana?

wix vs squarespace

Bingung memilih website builder yang cocok dengan tema konten dan tujuan kamu? Berikut ini perbandingan WiX vs Squarespace yang bisa menjadi referensi buat kamu apabila ingin memakai salah satunya. Yuk, simak!

WiX dan Squarespace saat ini masih menjadi website builder paling populer karena memiliki banyak fitur yang memudahkan mengembangkan website mereka.

Nah, sebelum masuk pembahasan tentang perbedaan WiX dan Squarespace dan mana yang lebih baik. Berikut ini ada sedikit pengenalan kedua platform website ini. Langsung saja simak ulasan di bawah ini!

Mengenal Tentang WiX

wix

WiX adalah pembuat website yang menawarkan banyak pilihan template. Hal ini bisa mempermudah untuk membangun hampir semua jenis website seperti website hotel, agensi, toko online, dan masih banyak lagi.

Salah satu fitur khusus yang cukup mendapat perhatian adalah WiX ADI. Ini adalah teknologi AI untuk membantu otomatisasi seluruh proses pembuatan website. Artinya, kamu bisa desain website dengan mudah.

Selain itu, WiX juga menyediakan fitur yang tidak kalah menarik yang menjadi solusi untuk membangun website profesional. Berikut fitur-fiturnya:

  • Hosting web gratis dan sertifikat SSL.
  • Analisis dan laporan situs web bawaan.
  • Membuat situs web keanggotaan.
  • Sistem obrolan langsung bawaan.
  • Fitur e-Commerce untuk toko online.

Mengenal tentang Squarespace

squarespace

Squarespace adalah pembuat website yang menawarkan pengalaman membangun website yang ramah untuk pemula. Platform situs web ini bisa digunakan untuk membuat website bisnis dan website personal.

Platform pembuat website ini juga sudah berbasis cloud dan fitur editor WYSIWYG (What You See Is What You Get). Artinya, kamu bisa membangun website cukup seret dan lepas elemen ke kanvas pratinjau langsung.

Cek Konten Lainnya:
25 Ide Bisnis Online yang Menguntungkan di 2024

Ada beberapa fitur yang menarik pada platform ini, sehingga menjadi pertimbangan untuk menggunakan Squarespace. Berikut fitur-fiturnya:

  • Hosting web gratis dan domain name.
  • Terdapat analisis website bawaan.
  • Fitur e-Commerce yang terintegrasi.
  • TypeKit Custom daj Google Fonts.
  • Mengirim dan mengelola email.

Perbedaan WiX vs Squarespace

Setiap platform website builder punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Hal ini bisa menjadi pertimbangan kamu memilih pembuat website yang cocok dengan tujuan membangun sebuah website.

Lalu, apa saja perbedaan antara WiX vs Squarespace? Berikut beberapa fitur yang bisa menjadi pembeda dari kedua website builder ini, di antaranya:

1. Uptime dan Kecepatan Situs

Uptime dan kecepatan situs web adalah fitur yang penting dalam membangun situs website profesional guna memberikan akses situs yang cepat dan nyaman. Lalu, berapa angka uptime optimal WiX dan Squarespace?

WiX memiliki angka uptime terbaik di industri website builder di dunia. Jika kamu menggunakan WiX, maka akan mendapatkan uptime sekitar 99,98%. Dengan angka ini, akses situs menjadi lebih cepat di setiap waktu.

Sementara itu, Squarespace punya angka uptime 99,97% yang hanya sedikit selisih dengan WiX. Angka ini terbilang cepat, lho! Tentu ini tidak ada perbedaan kecepatan yang terlalu signifikan dengan website builder WiX.

Jika kamu tidak ingin membangun website yang super cepat dan juga tidak selalu online, maka kedua platform situs web ini bisa menjadi pertimbangan.

2. Pilihan Template Desain

Fitur berikutnya yang membedakan WiX vs Squarespace yakni template desain yang dimiliki kedua platform situs web ini, yang terlihat jelas perbedaannya.

WiX hampir memiliki 500 template desain yang bisa mendukung kamu membangun website profesional sesuai keinginan. Meski template desain WiX sangat menarik dan modern, tetapi kualitas belum sebaik Squarespace.

Cek Konten Lainnya:
Mengenal Domain MY ID: Harga dan Cara Daftarnya

Namun, squarespace sendiri hanya memiliki 80 template desain yang lebih responsif dan cocok untuk keperluan bisnis. Bahkan, file sumber dari template bisa kamu edit dengan Squarespace Business Plan. Menarik bukan?

3. Fungsionalitas e-Commerce

WiX dan Squarespace memiliki fitur e-Commerce yang mencakup dasar-dasar dari keperluan bisnis. Pada kedua platform ini, kamu juga bisa melakukan manajemen inventaris, diskon, keperluan pajak, dan lainnya.

Namun, menurut Website Hosting Rating terdapat fitur e-Commerce tambahan pada Squarespace yakni fitur desain gift card dan notifikasi ketersediaan produk. Fitur ini sepertinya belum tersedia di WiX sehingga jadi pembeda.

Squarespace juga lebih cenderung menyediakan fitur canggih yang berguna untuk keperluan bisnis. Contoh fitur formulir untuk pelanggan setelah mereka melakukan pembelian produk barang melalui situs web.

Fitur ini tentunya bisa digunakan perusahan untuk mendapatkan informasi mengenai pelanggan. Dengan begitu, fitur ini akan memudahkan melakukan pencatatan.

4. Fitur Optimasi SEO

Fitur SEO merupakan salah satu fitur yang sangat penting dalam sebuah website. Apakah website builder WiX dan Squarespace tersedia fitur optimasi SEO?

Tidak sedikit orang menganggap kedua website builder ini tidak ramah terhadap SEO, padahal nyatanya tidak demikian. Setelah mendapatkan banyak feedback, keduanya memiliki fitur SEO pendukung yang kuat.

Meskipun demikian, ada beberapa hal yang dirasa masih kurang optimal dari kedua platform ini. Contohnya pada Squarespace belum memiliki kolom khusus untuk memasukkan alt-text untuk gambar pada artikel.

Sementara fitur milik WiX untuk instruksi terkait keperluan SEO hanya berfungsi untuk page situs bukan blog. Namun secara keseluruhan, fitur terkait kebutuhan SEO website sudah terbilang cukup bagus.

5. Harga yang Bersaing

WiX vs Squarespace memiliki harga yang bersaing. Perbedaan harga ini menjadi poin yang sangat penting, terutama bagi yang ingin menggunakan salah satunya untuk kebutuhan bisnis atau personal blog.

Cek Konten Lainnya:
Cara Mudah Mendapatkan Hosting Gratis untuk Website Kamu

Perbedaan harga kedua platform situs web terletak dari paket yang ditawarkan. Kamu mungkin akan memilih platform yang menawarkan fitur lengkap atau memberi layanan yang mempermudah membangun website.

Semua keputusan kembali kepada kamu ingin memilih website builder yang mana. Bagaimanapun, berbicara soal harga memang sedikit sensitif, tetapi ini menjadi poin penting untuk diperhatikan sebelum memilihnya.

Itulah beberapa hal yang membedakan WiX dan Squarespace. Kedua platform situs web ini memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing yang bisa menjadi pertimbangan ketika ingin menggunakan salah satunya.

Mana yang Lebih Baik?

WiX dan Squarespace adalah pilihan yang tepat saat kamu ingin membangun website. Kedua website builder ini menawarkan sejumlah opsi dukungan fitur masing-masing yang bisa menjadi bahan pertimbangan.

Jika kamu masih pemula dan ingin membangun website dengan mudah, maka WiX bisa menjadi pilihannya. Sementara itu, jika kamu sering ngeblog atau ingin membuka toko online, maka Squarespace pilihannya.

Sebenarnya, WiX atau Squarespace merupakan website builder yang bagus. Namun, keputusan memilih mana yang cocok untuk kamu yang ingin membuat website tergantung dari kebutuhan dan tujuan.

Selain itu, pertimbangkan juga soal harga yang kedua platform situs web ini tawarkan. Ini yang menjadi poin penting sebelum memutuskan membangun website menggunakan website builder yang populer di dunia ini.

Demikian penjelasan tentang perbedaan WiX vs Squarespace yang bisa menjadi referensi ketika kamu ingin membangun situs web profesional. Pilihan mana yang lebih baik? Ini tergantung dari selera dan tujuan kamu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
membuat website HTML dan CSS
Read More
Tutorial Cara Membuat Website HTML dan CSS bagi Pemula
Website HTML dan CSS adalah dasar bagi seorang pengembang atau web developer dalam membuat website. Jika kamu tertarik…
cara mengonlinekan localhost
Read More
Ini 4 Cara Mudah Mengonlinekan Localhost
Artikel ini akan membahas cara mengonlinekan localhost dengan mudah. Agar situs yang telah kamu buat dari localhost bisa…