10+ Tools AI Copywriting yang Siap Bantu Buat Konten

AI Copywriting

Seiring dengan kemajuan teknologi, kini penggunaan Artificial Intelligence atau AI sudah merambah ke hampir semua sektor di dalam kehidupan, khususnya di bidang bisnis. Salah satunya adalah AI untuk copywriting, yang mulai banyak dilirik oleh masyarakat.

Hanya saja, hingga kini memang masih banyak orang yang belum tahu tentang apa itu AI copywriter dan bagaimana cara kerja dari alat yang satu ini. Maka dari itu, di bawah ini adalah panduan lengkap tentang AI untuk copywriting yang penting untuk kamu ketahui!

Apa Pengertian dari AI Copywriting?

Pastinya, banyak dari kamu yang pernah bertanya-tanya tentang apa pengertian AI copywriting. Karena itu, perlu kamu ketahui jika AI untuk copywriting adalah alat berbasis pembelajaran mesin yang dapat membantu kamu untuk membuat konten marketing.

Sehingga, dapat disimpulkan jika AI copywriting adalah alat berbasis mesin yang bisa menghasilkan tulisan bermuatan copy content. Meskipun dihasilkan oleh mesin, namun banyak ahli menilai jika tulisan tersebut tidak jauh berbeda dengan tulisan hasil manusia.

Karena itu, tidak heran jika ada banyak perusahaan yang mulai menggunakan alat teknologi canggih yang satu ini untuk bisa menghemat waktu dan juga tenaga. Selain itu, mereka juga bisa menghemat budget atau pengeluaran dengan menggunakan AI untuk copywriting.

Apa Saja Fungsi AI Copywriting?

Secara garis besar, mungkin kamu sudah memahami jika fungsi AI copywriter yang paling utama adalah untuk membuat atau menulis konten. Hanya saja, fungsi dari teknologi AI yang satu ini memang tidak terbatas pada hal itu saja, namun juga pada hal-hal lainnya.

Apabila kamu penasaran tentang tugas AI copywriter apa saja, maka salah satu di antaranya adalah untuk menyarankan ide, tagar, dan komponen konten yang lainnya. Selain itu, kamu bisa membuat ringkasan dan kutipan untuk konten dengan memakai sistem AI.

Kemudian, teknologi AI untuk copywriting juga dapat membantu kamu untuk melakukan brainstorm untuk konten di media sosial. kamu pun dapat melakukan penelitian dan survei pengguna dengan memanfaatkan chatbot yang ada di dalam teknologi ini.

Di samping itu, para penulis konten juga bisa memanfaatkan teknologi AI untuk menerjemahkan konten ke berbagai bahasa dengan cepat dan mudah. Hasil dari terjemahannya pun memang jauh lebih natural daripada saat menggunakan tools translate biasa.

Sehingga, manfaat AI copywriter ini memang tidak terbatas pada perusahaan saja, namun juga untuk para penulis yang bekerja di perusahaan tersebut. Dengan mengaplikasikan teknologi yang satu ini, mereka bisa bekerja dengan jauh lebih efektif.

Bagaimana Cara Kerja AI Copywriting?

Hanya saja, kehadiran AI copywriter memang banyak menimbulkan polemik di kalangan para penulis copy content. Hal ini karena, ada banyak dari mereka yang khawatir jika bidang pekerjaan mereka direbut oleh mesin berbasis teknologi AI yang satu ini. 

Padahal, meskipun memiliki cara kerja yang hampir mirip dengan copywriter pada umumnya, AI memang memiliki beberapa keterbatasan jika kamu bandingkan dengan manusia. Sehingga, meskipun perusahaan menggunakan AI, tenaga manusia masih tetap dibutuhkan.

Cek Konten Lainnya:
Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark Paling Mudah!

Hal ini karena, tools AI untuk copywriting memang tidak bisa berjalan sendiri. Harus ada orang yang mengoperasikan alat tersebut dengan cara memberi perintah akan apa yang harus alat tersebut kerjakan dan topik apa yang harus alat tersebut tuliskan.

Apa Saja Keunggulan dan Kelemahan AI Copywriting?

Sama seperti alat berbasis teknologi yang lain, AI copywriter pastinya memiliki beberapa keunggulan dan kelemahannya tersendiri. Karena itu, berikut adalah kelebihan dan kekurangan AI untuk copywriting yang pastinya penting untuk kamu ketahui!

1. Keunggulan AI Copywriting

Mungkin, dari tulisan di atas, kamu sudah dapat menarik kesimpulan tentang beberapa kelebihan AI copywriter, salah satu di antaranya adalah menghasilkan tulisan dengan cepat. Dengan begitu, kamu dapat menghemat waktu dan juga tenaga karenanya.

Ketika kamu sedang terkena writer block, sistem AI ini juga akan sangat membantu kamu. Hal ini karena, melalui sistem AI kamu dapat melakukan brainstorm dan mencari ide tentang apa saja hal-hal yang kini sedang menjadi tren baru di tengah masyarakat. 

Kemudian, AI untuk copywriting juga bisa menghasilkan beragam jenis tulisan dengan berbagai gaya, topik, dan tema. Topik yang kamu angkat pun kemungkinan besar akan lebih spot on, karena AI dapat menganalisa kebutuhan masyarakat dengan adanya fitur survei pengguna.

Di samping itu, penggunaan AI copywriter juga cenderung simpel dan mudah, karena alat yang satu ini bisa kamu akses di hampir semua perangkat. Sehingga, kamu dapat melakukan penelitian, survei, bahkan membuat tulisan baru kapan saja dan di mana saja.

2. Kelemahan AI Copywriting

Tidak hanya memiliki keunggulan, namun AI untuk copywriting juga memiliki beberapa kelemahan yang tidak kalah penting untuk kamu tahu. Hal ini karena, meskipun memiliki teknologi canggih, alat yang satu ini masih memiliki beberapa keterbatasan.

Salah satu kekurangan AI copywriter adalah tidak bisa membangkitkan emosi pembaca. Hal ini karena penulis yang ada di balik tulisan tersebut adalah mesin dan bukan manusia asli, sehingga memang tidak memiliki banyak emosi di dalam tulisannya.

Selain itu, meskipun cenderung natural dan tidak kaku, terkadang ada kata-kata yang kurang tepat di dalam tulisan tersebut. Lalu, meskipun tulisan tersebut baru dan bebas dari plagiasi, namun tidak jarang ada kata atau kalimat yang mirip dengan konten orang lain. 

Sehingga, memang akan lebih baik jika kamu memeriksa kembali tulisan hasil AI untuk copywriting dan memperbaiki apa yang harus diperbaiki. Dengan begitu, tulisan yang kamu hasilkan akan lebih emosional bagi pembaca, natural, dan juga original.

Rekomendasi Tools AI untuk Kebutuhan Copywriting

Setelah mengetahui tentang apa itu AI copywriter, kamu pun harus tahu apa saja tools AI copywriting yang memiliki fitur terbaik. Lalu, kamu pun pasti penasaran tentang apakah copywriting AI gratis atau apakah kamu harus membayar untuk menikmati fiturnya. 

Berikut adalah beberapa rekomendasi tools AI copywriting terbaik yang bisa kamu gunakan!

1. ChatGPT

chatgpt

Pada dasarnya, ChatGPT merupakan salah satu tools copywriting berbasis AI yang paling populer saat ini. Alat yang satu ini memiliki tampilan antarmuka yang simpel dan mudah untuk kamu gunakan, bahkan jika ini adalah kali pertama kamu memakai AI copywriter.

kamu pun dapat menggunakan tools AI yang satu ini secara gratis. Namun, jika kamu ingin mengakses fitur yang lebih lengkap, kamu dapat berlangganan akses ChatGPT Plus. Harga layanan ChatGPT Plus pun cukup murah, yaitu sekitar 20 USD per bulan.

Cek Konten Lainnya:
Fungsi Digitalisasi Pendidikan di Masa Pandemi

2. Jasper

jasper ai

Selain ChatGPT, kamu pun bisa memakai Jasper AI untuk menyusun atau membuat copy content dengan tools AI. Secara garis besar, alat yang satu ini memiliki fungsi yang tidak jauh berbeda dengan AI Google Workspace yang mengedepankan kerja sama tim.

Tampilan interface dari Jasper mirip seperti dokumen dan cenderung mudah untuk kamu gunakan. Menariknya, pada tampilan antarmuka tersebut, kamu bisa melihat ringkasan konten yang sedang kamu buat, lengkap dengan opsi nada, kata kunci SEO, dan lain-lain. 

Hanya saja, pemakaian gratis dari tools AI yang satu ini hanya terbatas pada 10.000 kata konten saja. Apabila penggunaan kamu lebih dari 10.000 kata, kamu dapat membeli paket Jasper. Harga paketnya bervariasi, mulai 24 USD hingga 500 USD per bulan.

3. QuillBot

quillbot

Apabila kamu ingin mencari alternatif tools AI yang lain, maka QuillBot bisa menjadi pilihan untuk menulis copy content. Hanya saja, alat yang satu ini memang tidak bisa membuat konten baru, namun melakukan rephrase pada konten yang sudah ada agar lebih unik. 

Tujuannya adalah untuk menyederhanakan dan membuat konten yang kamu buat menjadi lebih singkat dan jelas. Tidak hanya itu saja, alat ini juga bisa menambah detail pada konten kamu agar terlihat jauh lebih kreatif dan tertata dengan jauh lebih baik.

kamu pun sebenarnya dapat menikmati layanan QuillBot secara gratis. Hanya saja, untuk pengguna gratis, jumlah kata yang bisa kamu gunakan masih terbatas. Jika kamu ingin opsi kata tidak terbatas, kamu bisa berlangganan premium dengan 19,95 USD per bulan.

4. OwlyWriter

Selain ketiga tools tersebut, kamu pun bisa menggunakan OwlyWriter sebagai tools untuk membuat copy content. Fitur yang ada di dalam tools ini memang sangat lengkap, terutama bagi kamu yang memang membutuhkan tools untuk tulisan di media sosial.

Di sini, kamu bisa memperoleh ide dan inspirasi, lengkap dengan tone atau nada yang ingin kamu gunakan di dalam tulisan. Hanya saja, untuk menikmati semua fitur yang ada di OwlyWriter, kamu memang harus membayar mulai dari 99 USD per bulan. 

5. Copy.ai

copy ai

Bagi kamu yang ingin menggunakan tools AI yang mirip dengan manusia, maka Copy.ai adalah jawabannya. Alat yang satu ini dapat memberikan kamu rekomendasi topik dan juga memberikan arahan kreatif, jadi kamu tidak perlu banyak mengedit hasil tulisannya.

Di samping itu, alat ini juga sangat mudah untuk kamu gunakan karena ada step by step brief yang akan sangat membantu kamu. kamu bisa memakai alat ini secara gratis hingga 2.000 kata per bulan. Namun, jika ingin kata tidak terbatas, harganya 49 USD per bulan.

6. Insta AI Content Generator

insta ai content generator

Rekomendasi tools AI untuk copywriting berikutnya adalah Insta AI Content Generator. Tidak hanya bantu buat copywriting di website kamu, Insta AI juga bisa bantu untuk membuat draft artikel untuk kebutuhan blog website ataupun untuk membantu membuat copywriting di Landing Page website

Keunggulan dari Insta AI ini sudah langsung terintegrasi di dalam wordpress, jadi memudahkan kamu untuk mulai ideasi sampai publish konten di websitemu. Preview seputar Insta AI ini bisa kamu cek di video berikut:

Insta AI dari Jagoan Hosting bisa kamu dapatkan di Paket Pro AI di Insta Web Platform dengan harga Rp 129,000/bulan. 

Cek Konten Lainnya:
Yuk, Lebih Mengenal Apa Itu Lean Project Management!

6. Notion AI

notion ai

Kemudian, ada juga Notion AI yang cocok untuk kamu yang ingin lebih fokus pada produktivitas. Namun, fitur copywriting yang ada di dalam alat yang satu ini juga tidak kalah juara, terlebih dengan tampilan aesthetic yang pastinya dapat memanjakan mata kamu. 

Dengan menggunakan tools ini, kamu dapat membuat jargon, melakukan aktivitas brainstorming, dan lain-lain secara gratis. Hanya saja, bila ingin fitur yang lebih lengkap, kamu dapat berlangganan Notion AI Premium dengan harga sekitar 10 USD per bulan. 

7. Wordtune

Jika kamu ingin membuat copy content dengan nada tertentu, maka kamu dapat menggunakan Wordtune. Dengan alat ini, kamu bisa menambahkan kesan semangat, satir, lelucon, dan berbagai nada lain, sehingga tulisan kamu menjadi jauh lebih hidup lagi.

kamu pun bisa menggunakan alat yang satu ini sebanyak 10 kali dalam satu hari secara gratis. Namun, jika ingin lebih dari itu, kamu dapat berlangganan premium dengan membayar 9,99 USD per bulan untuk bisa membuat konten untuk copywriting yang tidak terbatas. 

8. DeepL

Ketika kamu ingin menerjemahkan konten dengan baik, maka DeepL adalah salah satu pilihan yang dapat pertimbangkan. Tools AI yang satu ini bisa menerjemahkan secara efisien tanpa mengubah nada dan juga makna dari suatu tulisan yang ingin kamu buat.

Secara garis besar, kamu bisa memakai DeepL secara gratis hingga tiga dokumen dan 3.000 kata. Hanya saja, jika ingin penggunaan tidak sebatas, kamu dapat berlangganan DeepL Pro dengan harga sekitar 8 USD hingga 57 USD untuk per bulan. 

9. Closers Copy

closers copy

Selanjutnya, ada juga Closers Copy yang populer karena kualitas hasil tulisan yang baik. Fitur-fitur yang ada di tools yang satu ini juga sangat advance, namun tetap bisa kamu gunakan dengan simpel dan mudah. Harganya sekitar 29.99 USD hingga 79.99 USD per bulan.

Namun, kamu pun bisa membeli paket seumur hidup dengan harga 267 USD, dan kamu dapat menyicil pembayaran tersebut selama beberapa kali. Dengan membayar semurah itu, kamu bisa menikmati semua layanan premium Closers Copy tanpa batas selamanya.

10. Rytr

rytr ai

Kemudian ada Rytr yang tidak kalah populer di kalangan marketer dan juga copywriter. Di sini, kamu bisa menemukan beragam template dengan tone atau nada yang berbeda dan bisa kamu sesuaikan dengan apa yang memang sedang kamu butuhkan.

Selain itu, kamu pun bisa melakukan analisis SEO dengan menggunakan tools yang satu ini. Semua layanan tersebut pun bisa kamu nikmati dengan gratis, dan meskipun ada paket berbayar harganya sangat murah, yaitu sekitar 9 USD saja untuk per bulan. 

Meskipun murah, namun fitur yang ada di dalam Rytr ini sangat lengkap. Tools yang satu ini juga nyaman dan mudah untuk kamu gunakan karena tampilan antarmuka yang sederhana dan bisa kamu gunakan di perangkat apa saja.  

Penutup

Itulah semua panduan tentang AI untuk copywriting yang perlu kamu ketahui, lengkap dengan pengertian, fungsi, cara kerja, hingga apa saja kelebihan dan kekurangannya. Di samping itu, ada juga beberapa rekomendasi tools AI yang bisa kamu gunakan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
cek kecepatan website
Read More
Cara Cek Kecepatan Website dan 10 Tools Terbaiknya
Pemilik website harus rutin mengecek apakah website dapat dibuka dan akses cepat. Bahkan harus tahu pula cara mengecek…
hostname
Read More
Apa Itu Hostname? Fungsi & Cara Membuatnya
Hostname adalah label unik yang ditetapkan untuk sebuah perangkat dalam jaringan. Tujuannya agar bisa membedakan antara perangkat yang…