5 Alasan Kenapa Kamu Harus Menggunakan VPS

Alasan Kenapa Kamu Harus Menggunakan VPS

Kenapa harus menggunakan VPS? Mengapa seorang user harus mengupgrade web hosting ke VPS? Mungkin itu pertanyaan yang muncul di benak kamu ketika sedang mengembangkan aplikasi proyek. Mungkin sebagian orang akan menyarankan menggunakan VPS untuk pengembangan proyek yang lebih cepat dan efisien.

Tahukah kamu jika kebanyakan orang yang sedang mengembangkan aplikasi (DevOps) lebih memilih VPS dibanding server tipe lainnya.

Itulah yang menjadi alasan kenapa kamu harus menggunakan VPS dalam proyek pengembangan aplikasi. Selain disarankan oleh banyak developer, Menggunakan VPS akan mempercepat dan lebih efisien untuk DevOps.

Bukan hanya itu, Masih ada banyak alasan mengapa seorang developer harus memakai VPS. Berikut 5 alasan mengapa tim DevOps harus menggunakan VPS untuk proyeknya :

1. Kecepatan Penciptaan Mesin

Membangun dan menggunakan server fisik membutuhkan waktu yang lebih dibanding dengan menggunakan layanan VPS. Saat membangun server fisik prosesnya lambat dan membutuhkan komunikasi dengan manajer atau pimpinan, tim pengiriman, dan waktu yang diperlukan untuk benar-benar membangun dan menggunakan server.

Hal tersebut tentunya tidak efisien, Dengan menggunakan server virtual (VPS) waktu dalam penciptaan mesin lebih cepat. Karena dengan server virtual cukup dengan mengklik beberapa tombol maka server sudah dapat digunakan.

Dengan begitu maka tim kamu bisa memulai dan menyelesaikan proyek dengan cepat terhadap klien. Dan tentunya akan mendapatkan laba yang lebih banyak karena tidak ada waktu yang terbuang sia-sia karena hanya untuk membangun server fisik.

Cek Konten Lainnya:
7 Fakta Pembelajaran Daring di Indonesia, Efektifkah Bagi Pelajar?

Mungkin kamu akan berpikir jika menggunakan VPS memiliki keterbatasan pada resource server kamu, Tapi hal tersebut salah.

Saat ini banyak sekali virtual server yang menyediakan spesifikasi yang fleksibel dan menawarkan banyak pilihan / penyesuaian seperti RAM, Storage, dan Core Cpu. Hal tersebut menjadi salahsatu alasan kenapa harus menggunakan VPS.

2. Harga Lebih Hemat Dibanding Server Fisik

Jika dibandingkan menggunakan server fisik menggunakan server virtual jauh lebih hemat biaya. Jika kamu menggunakan server fisik maka kamu komponen hardware dan software untuk server kamu, Bukan hanya itu kamu membutuhkan System Administrator untuk mengelola Server kamu.

Pengaturan VPS sangat cepat. Kamu bebas memilih OS yang diinginkan dan cukup dalam beberapa menit kamu dapat online dengan akses root. Dengan begitu kamu dapat mulai mengembangkan aplikasi Anda, mengunggah file, dan membuat proyek kamu online.

Hal tersebut tentunya merupakan efisiensi waktu dan biaya, Dibanding harus menggunakan server fisik dimana kamu harus melakukan banyak hal  yang membutuhkan banyak biaya dan waktu.

VPS kamu dapat dikontrol oleh kamu dengan panel kontrol yang sudah disediakan oleh penyedia VPS. Tidak diperlukan lagi interaksi dengan manusia untuk mematikan dan menghidupkan server atau hal lainnya, tidak ada penundaan dalam pemasangan perangkat keras, atau perangkat lunak yang diinstal. hal tersebut yang membuat para developer menyarankan menggunakan VPS.

3. Kemudahan dalam Pengembangan dan Ekspansi

Jika mulai banyak proyek dan pelanggan tentunya server harus di upgrade, Ketika kamu menggunakan dedicated server/server fisik pasti akan ada masalah saat upgrade. Hal tersebut karena server akan berhenti beroperasi, Sehingga semua layanan juga ikut terhenti. Hal tersebut tentunya berdampak pada operasional, Dengan menggunakan VPS hal tersebut dapat teratasi. 

Cek Konten Lainnya:
7 Penyebab Server Sekolah Mudah Dihack

Saat menggunakan VPS jika membutuhkan pengembangan cukup dengan mengklik beberapa tombol dan langsung upgrade memori, menambah storage, dan Core CPU  yang tersedia secara instan. Seiring pertumbuhan bisnis, kamu dapat dengan cepat dan mudah mengubah spesifikasi server kamu untuk mengikuti peningkatan proyek dan pelanggan.

Dengan VPS, tidak ada masalah yang menjadi perhatian lebih, Hal ini karena semua data dalam server kamu dapat mengalir secara mulus dari satu server induk ke server induk lainnya secara otomatis. Pengembangan terhadap server dapat dilakukan hampir secara instan.

4. Snapshot dan Layanan Backup Server

Jika menjadi seorang developer membackup proyek adalah sebuah hal yang wajib, Kamu pasti tidak mau data proyek kamu hilang/rusak karena virus, malware serangan hacker atau human error.

Dengan menggunakan VPS, Kamu bisa memanfaatkan layanan backup server. Terkadang penyedia VPS memberikan layanan backup secara otomatis, Baik itu harian, mingguan atau bulanan. Hal tersebut tentunya sangat bermanfaat bagi kamu yang tak ingin ribet dengan masalah backup file.Dan cadangan disimpan di server lain, secara fisik terpisah dari server virtual milik kamu. 

Ketika terdapat kerusakan pada perangkat keras server fisik tidak akan menyebabkan kehilangan data. Semua ini dilakukan di belakang layar, Sehingga kamu tak perlu khawatir tentang apa yang terjadi. Dengan begitu kamu dapat menghabiskan waktu untuk berfokus pada proyek yang sedang dikerjakan.

Adanya fitur snapshot memungkinkan kamu untuk menyimpan server kamu menjadi template yang nantinya bisa digunakan untuk membuat server baru lagi. Fitur-fitur snapshot ini memungkinkan kamu dengan cepat membuat server yang konsisten dan memastikan bahwa lingkungan kamu dikonfigurasi persis seperti yang dibutuhkan untuk proyek yang sedang dikerjakan.

Cek Konten Lainnya:
VPS Indonesia Murah? Sorry, We Don’t Do Cheap, We Give What it Worth for You

5. Add-on dan Fitur Tambahan

Saat kamu menggunakan VPS, Kamu bisa lebih mudah dalam mengintegrasikan add-on dan fitur tambahan terhadap server kamu. Karena komponen penggerak server virtual adalah otomatisasi di balik layar yang memungkinkan mereka untuk dibuat, diubah, dan dihancurkan dengan mudah.

Misalnya saat kamu ingin memasang load balancing pada server virtual, Kamu bisa lebih cepat untuk menambahkan load balancing pada server kamu.  Dengan mengkonfigurasi firewall pada beberapa VPS kamu dapat mempertahankan kontrol atas alamat IP publik kamu untuk digunakan di antara VPS, dan bahkan membuat jaringan pribadi untuk digunakan hanya dengan server kamu.

Mau menggunakan VPS? Coba gunakan VPS Murah dari Jagoan Hosting. VPS Indonesia dengan price per-performance terbaik di indonesia. Kinerja dan performanya tidak bisa diragukan lagi, Dengan harga murah VPS ini cocok menjadi pilihan kamu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
Perbedaan Web Server dan Web Hosting
Read More
Ini Perbedaan Web Server dan Web Hosting
Mengenal perbedaan web server dan web hosting merupakan langkah penting di dunia IT, terutama saat ingin membuat website.…
aaPanel vs cPanel
Read More
Beda aaPanel vs cPanel, Pilih yang Mana?
Tidak henti-hentinya artikel ini akan memberikan kamu informasi seputar alternatif control panel selain cpanel supaya opsi yang kamu…