Jagoan Hosting Beri Edukasi Buat Website di Bandung

Jagoan Hosting Beri Edukasi Buat Website di Bandung
Jagoan Hosting Beri Edukasi Buat Website di Bandung

Jagoan Hosting beri edukasi buat website di Bandung. Sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah, Jagoan Hosting turut berkontribusi memberikan hosting bagi mahasiswa di Bandung. Tujuannya, untuk mendukung pembelajaran.

Selengkapnya, baca artikel ini, yah!

Sarana Belajar

Hal ini merupakan bentuk komitmen Jagoan Hosting sebagai Hero Digitalisasi Sekolah. Jagoan Hosting mendukung penuh infrastruktur hosting bagi mahasiswa sebagai sarana belajar. Sekaligus, memberikan pemahaman bagi mahasiswa untuk membentuk pondasi digital yang kuat dalam membangun website pribadi, portofolio, dan proyek-proyek digital mereka.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian acara dalam Roadshow idFest 2024 bersama Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI). 

Pentingnya memiliki hosting domain dan website bagi mahasiswa tidak dapat diabaikan, terutama sebagai sarana belajar dan pengembangan diri.

Dengan memiliki website pribadi, mahasiswa dapat membangun portofolio online yang profesional, memamerkan karya, proyek, serta keahlian mereka kepada calon pemberi kerja atau kolaborator. 

Hosting domain juga memungkinkan mereka belajar langsung mengenai pengelolaan situs web, pengoptimalan SEO, dan keamanan data—keahlian yang sangat bernilai di dunia kerja saat ini.

Selain itu, website pribadi membuka peluang untuk memahami dasar-dasar digital marketing, desain web, dan manajemen konten. 

Mahasiswa dapat mempraktikkan teori yang telah dipelajari di kelas dengan mengaplikasikannya langsung pada website mereka sendiri. Ini juga mendorong kreativitas dan inisiatif untuk terus mengembangkan konten yang informatif dan menarik.

Memiliki domain dan hosting pribadi dapat menjadi landasan bagi mereka yang tertarik untuk berwirausaha atau memulai bisnis digital. Mereka dapat membuat blog, platform e-commerce, atau portofolio bisnis kecil sebagai bentuk latihan dan membangun reputasi online. 

Cek Konten Lainnya:
Melalui Program #PahlawanDigital, JagoanHosting Berkolaborasi dengan Kemenkominfo & BLANJA.com Bantu UKM ‘Go Online’

Dengan demikian, hosting dan domain pribadi bagi mahasiswa bukan hanya alat belajar, tetapi juga investasi jangka panjang dalam persiapan karier di era digital.

Edukasi Website

Dalam kegiatan tersebut, Jagoan Hosting juga memberikan edukasi terhadap mahasiswa mengenai pentingnya pembuatan website, dengan menggunakan unsur domain dan hosting. Tujuan pembuatan website tersebut sebagai portofolio sekaligus sebagai alat komunikasi dan sarana untuk menjalin koneksi dengan dunia industri yang lebih luas.

Mahasiswa diajarkan tentang pembuatan website. Mulai dari mulai dari memilih layanan, mengelola hosting hingga mengatur konten website.

Dalam sesi ini, mahasiswa juga diajarkan hal-hal penting yang perlu diperhatikan, seperti pemilihan platform yang sesuai, keamanan situs, dan pengoptimalan SEO untuk mesin pencari. 

Memiliki website tidak hanya meningkatkan personal branding, tetapi juga memberikan ruang bagi mahasiswa untuk menampilkan karya, proyek, dan keterampilan mereka secara profesional.

Pendapat PANDI

Sementara itu, Ketua PANDI John Sihar Simanjuntak menambahkan,  kegiatan ini dilakukan untuk memberikan literasi dan awareness penggunaan domain .id serta kegiatan .idFEST. Selain itu, PANDI juga memberikan domain gratis pada kegiatan ini.

“Pentingnya memahami penggunaan domain sangat diperlukan untuk menjawab tantangan di era digital agar lebih dinamis dan menyesuaikan perkembangan teknologi. Oleh karenanya kegiatan terkait domain .id sangat dibutuhkan dalam mewujudkan Indonesia cakap digital,” papar dia.

Memiliki domain .id menjadi semakin penting di era digital, terutama bagi mahasiswa yang ingin membangun identitas online yang profesional. Domain .id tidak hanya memberikan kesan lokal yang kuat, tetapi juga mencerminkan kebanggaan terhadap identitas bangsa. 

Mahasiswa dapat memanfaatkan domain ini untuk membuat website pribadi atau portofolio yang menampilkan keterampilan, proyek, dan pencapaian akademis mereka. 

Cek Konten Lainnya:
Belajar Monitoring Infrastruktur Bersama Grafana

“Dengan menggunakan domain .id, mahasiswa tidak hanya membangun kehadiran online yang unik, tetapi juga meningkatkan kredibilitas di mata calon pemberi kerja atau mitra bisnis,” ujar tandas dia.
Artikel tersebut merupakan ringkasan bagi domain di Polije. Untuk mengetahui tips, tutorial lainnya, baca selalu artikel dan ikuti event kami.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
strategi pemasaran produk umkm
Read More
Merancang Strategi Pemasaran Produk untuk UMKM
Terlepas konten dapat kamu kemas dalam berbagai bentuk tapi tidak dapat disangkal kalau yang berbentuk video kemungkinan besar…
strategi instagram organik
Read More
Strategi Instagram Organik Bisa Datangkan Cuan
Setiap pengusaha harus memahami strategi instagram organik. Hal ini diulas secara mendalam pada kegiatan webinar bertajuk ‘Rahasia Olah…