Jasa Pembuatan Landing Page Murah dan Profesional

Jasa Pembuatan Landing Page Murah dan Profesional
Jasa Pembuatan Landing Page Murah dan Profesional

Kesan pertama pengunjung terhadap sebuah website sangat penting, Sob! Mengingat realita ini, ada jasa landing page yang dapat membantu kamu untuk go digital.

Benar, landing page merupakan halaman paling mendasar bagi setiap website. Pengunjung dapat melihat apa saja konten yang ada di website tersebut, termasuk produk dan layanan dari sebuah bisnis.

Oleh karena itu, landing page secara harfiah sekaligus menjadi interaksi pertama pengunjung di sebuah website. Apakah mereka akan tertarik untuk browsing lebih lanjut di website itu atau meninggalkannya.

Alhasil, landing page wajib dapat menarik perhatian pengunjung hingga menghasilkan traffic dan engagement. Maka dari itu, artikel ini akan membantu kamu mengetahui mengapa jasa pembuatan web landing page sangat penting bagi seluruh website.

Apa Itu Landing Page?

Sekali lagi, landing page dapat didefinisikan sebagai halaman pertama website yang pengunjung kunjungi. Umumnya, ini merupakan laman yang mereka kunjungi dari sumber eksternal seperti media sosial dan hasil pencarian search engine.

Sering sekali sebuah landing page memiliki fokus secara spesifik. Dalam dunia bisnis, biasanya sebuah landing page menunjukkan produk, layanan, atau lebih luasnya e-commerce.

Dari sini, laman ini harus memiliki semacam call-to-action agar mengajak pengunjung untuk mengklik sebuah link atau setidaknya melakukan pembelian dan berlangganan.

Cek Konten Lainnya:
Bounce Rate: Definisi, Faktor dan Cara Mengurangi

Selanjutnya, landing page sendiri terbagi menjadi beberapa tipe berdasarkan fungsinya sebagai berikut:

  • Lead Generating Landing Page: Berfungsi untuk menghasilkan lead sebagai modal strategi pemasaran. Biasanya data yang terkumpul termasuk nama, alamat email, dan akun media sosial pengunjung.
  • Click-Through Landing Page: Berfungsi untuk menawarkan promosi pada sebuah produk atau layanan. Tujuannya agar pengunjung tertarik untuk melakukan pembelian atau berlangganan.
  • Explainer Landing Page: Berfungsi untuk memuat informasi produk secara rinci mulai dari manfaat sampai fitur. Umumnya jenis ini lebih terstruktur demi mengedukasi pengunjung.
  • Product Detail Landing Page: Berfokus untuk memberi informasi sebuah produk atau layanan secara detail. Tujuannya supaya pengunjung dapat segera tertarik melakukan pembelian atau berlangganan.

Kenapa Kamu Harus Menggunakan Jasa Landing Page?

Sekali lagi, landing page sangat penting agar menarik perhatian pengunjung. Masih bingung untuk membuatnya secara tepat. Kamu perlu layanan pembuatan landing page, Sob! Berikut adalah beberapa alasannya:

1. Tujuan Bisnis dapat Tercapai Lebih Cepat

Kesan pertama dalam sebuah website sangat penting, apalagi untuk memamerkan sebuah produk atau layanan di landing page. Alhasil, manfaat pertama dari jasa pembuatan landing page agar tujuan bisnis tercapai lebih cepat.

Maka dari itu, landing page dapat membantu menyasar target audiens secara lebih tepat. Tidak hanya itu, tujuan lain seperti menarik pelanggan, mempromosikan produk, dan menemukan segmen pasar baru juga dapat tercapai.

2. Meningkatkan Conversion Rate Lebih Tinggi

Selanjutnya, relevansi bagi audiens merupakan faktor terpenting dalam dunia digital marketing. Oleh karena itu, penting untuk membuat landing page yang menyediakan konten secara informatif dan mampu memikat agar conversion rate meningkat.

Tentunya, sebuah layanan landing page profesional akan membantu kamu membuat landing page agar terjamin relevan bagi target audiens. Semakin relevan, audiens akan semakin terdorong untuk mengambil tindakan agar jumlah konversi meningkat.

Cek Konten Lainnya:
10 Plugin Ongkos Kirim Terbaik dan Gratis untuk Toko Online

3. Membantu Lebih Terhubung dengan Konsumen

Kamu pasti pernah terpikir “Mengapa audiens harus membeli produk atau layanan brand kamu?” Pertanyaan tersebut wajib ada pada sebuah landing page. Otomatis, ini adalah cara untuk berkomunikasi dengan pengunjung website.

Maka dari itu, sebuah jasa landing page akan membantu kamu memastikan pesan call-to-action tersampaikan pada audiens yang tepat. Bahkan, kamu juga merancang campaign dan strategi pemasaran yang tepat ke depannya.

4. Meningkatkan Brand Awareness

Salah satu alasan terpenting mengapa kamu harus menggunakan jasa landing page murah agar brand awareness meningkat di mata publik. Brand awareness sendiri merupakan tujuan utama dalam marketing.

Dengan kata lain, sebuah layanan landing page bisa membantu merancang halaman yang memperkuat citra brand kamu di mata publik. Inilah mengapa desain menarik dan konsisten menjadi komponen utama agar kesan dan ciri khas bisnis kamu menonjol.

Tips Memilih Jasa Landing Page Profesional yang Tepat

Selain mengetahui alasannya, penting juga untuk memilih layanan landing page profesional yang tepat. Berikut adalah beberapa tips yang bisa kamu terapkan dalam memilih layanan yang tepat, Sob:

  • Pastikan portfolio sudah relevan dengan bisnis kamu
  • Cek pengalaman, termasuk respon dan testimoni setiap klien
  • Perhatikan kualitas desain yang bisa menarik impresi positif
  • Pastikan sudah termasuk layanan SEO
  • Perhatikan apakah harga sepadan dengan kualitas

Jasa Pembuatan Landing Page Murah dari Jagoan Hosting

jasa pembuatan website
jasa pembuatan website

Jagoan Hosting memahami landing page menarik adalah langkah pertama menuju kesuksesan digital bagi sebuah brand. Oleh karena itu, kami menyediakan jasa pembuatan website dengan harga murah dan kompetitif.

Sudah ratusan pelanggan telah berhasil sukses dengan jasa pembuatan website dan jasa landing page kami. Kamu bisa konsultasi dengan tim ahli kami untuk memastikan kebutuhan brandmu tercapai.

Cek Konten Lainnya:
10+ Contoh Website Cafe & Coffee Shop dengan Desain Terbaik

Tunggu apa lagi? Wujudkan website impianmu bersama Jagoan Hosting sekarang juga! Klik di sini untuk mulai membuat website kamu dengan harga murah dan cepat!

FAQ

Apakah layanan pembuatan website Jagoan Hosting termasuk layanan SEO?

Layanan pembuatan website kami sudah termasuk optimasi SEO basic.

Berapa harga jasa pembuatan website Jagoan Hosting?

Mulai dari 1,5 juta rupiah saja, kamu bisa membuat website keren dengan mudah dan cepat!

Apakah sudah termasuk jasa pembuatan landing page WordPress?

Tepat! Kami bisa membuat landing page WordPress yang dapat menarik perhatian target audiens kamu! Segera wujudkan landing page yang memikat bersama Jagoan Hosting.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
belajar wordpress
Read More
Ingin Belajar WordPress? Ini 6 Tahapan Mudah untuk Pemula 
Panduan belajar WordPress banyak dicari seiring pengguna platform website ini yang memang terus meningkat. WordPress sendiri memang sangat…
blogger adalah
Read More
Apa itu Blogger? Fungsi, Penghasilan dan Bedanya dengan Blog
Blogger adalah istilah yang bisa merujuk pada dua konotasi yang berbeda. Pertama, blogger sebagai platform dan blogger sebagai…