Mengenal osCommerce, Ini Fitur dan Kelebihannya

osCommerce
osCommerce

Membuka toko online tidak harus selalu menggunakan aplikasi yang sudah mapan semacam tokopedia, shopee, lazada dsb. Kamu pun sekarang bisa membangun toko online lewat website-mu sendiri menggunakan tools yang disebut oscommerce. Tertarik untuk mencari tahu lebih lanjut soal ini? Temukan penjelasannya dalam artikel berikut

Apa Itu osCommerce?

oscommerce
oscommerce

osCommerce adalah sebuah platform yang pengembangannya bukan dimiliki mutlak oleh seorang developer saja. 

Kalau kamu punya kemampuan dan pengetahuan dalam coding maka juga bisa memodifikasinya sesuai kebutuhan. Jadi dengan kata lain platform ini berbasis open source.  

Dalam segi yang lebih teknis, osCommerce menjalankan fungsinya untuk menyimpan data transaksi memakai fondasi bahasa pemrograman PHP dan database MYSQL 

Fitur osCommerce

Menurut shoprank, Oscommerce bisa dibilang cukup populer di mana sudah 12.748 website yang mengaplikasikan ini ke dalam sistemnya. Popularitas itu bisa diperoleh tidak lepas dari fitur-fitur yang mendukung kinerjanya menjadi lebih optimal seperti : 

1. Fitur Untuk Mengatur Produk

Lewat fitur pengaturan produk, kamu jadi bisa mengupdate stok barang saat ada pertambahan dan pengurangan maupun untuk menambahkan keterangan lainnya. Keterangan di sini misalnya deskripsi , spesifikasi , dan harga produk. 

Selain itu tidak kalah pentingnya dari sini kamu pun dapat mencantumkan gambar produk agar calon pembeli semakin tertarik. 

Cek Konten Lainnya:
Apa itu Website Dinamis? Ini Kelebihan, Kekurangan & Contoh

2. Fitur Untuk Mengelola Customer

Contoh kegiatan mengelola customer yang bisa fitur dari oscommerce berikut lakukan antara lain : 

  • Secara konsisten menyebarkan email promosi maupun penawaran-penawaran khusus lainnya.
  • Mengatur alokasi poin loyalitas sebagai reward buat customer yang sering berbelanja di tokomu.

3. Fitur Mengelola Order yang Masuk 

Mengelola order lebih berfokus pada menjaga keamanan produk yang dipesan dari vendor mengantar barang ke jasa antar lalu jasa antar yang mengirim produk ke konsumen. 

Baik kamu sebagai vendor maupun customer sama -sama bisa memperoleh informasi detail pesanan termasuk melacak sudah berada di mana lokasi produk yang dikirim. 

Kelebihan dan Kekurangan

Fitur-fitur di atas tentu saja yang menyebabkan oscommerce jadi mempunyai beraneka ragam kelebihan. Namun bukan berarti membuatnya jadi sempurna, tetap masih ada kekurangannya yang perlu kamu perhatikan. 

Apa sajakah kelebihan dan kekurangan tersebut? Hostway menyebutkannya secara terperinci sebagai berikut : 

Kelebihan Oscommerce

  • Sebagaimana yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa tools toko online ini open source sehingga benar-benar gratis untuk siapa saja. Bahkan kamu pun boleh mengubah rangkaian kodenya sesuai keinginan. 
  • Didukung oleh komunitas besar dari sesama pemilik toko online maupun developer serta memiliki plugin yang juga lengkap.
  • Menyediakan akses pembayaran yang beraneka rupa untuk memudahkan customer berbelanja.
  • Desain template yang sudah siap pakai, kamu tidak usah membuatnya dari nol.

Kekurangan Oscommerce

  • Risiko dari tools yang basis sistemnya terbuka untuk siapa saja membuat keamanannya jadi tidak terjamin, rentan terhadap peretasan. Terlebih kalau tokomu semakin berkembang pesat.
  • Ketika melakukan upgrade, ada kemungkinan plugins berhenti bekerja karena adanya perubahan basis kode.
  • Jika kamu menginginkan visual yang lebih unik maka mau tidak mau kamu harus belajar coding untuk memodifikasi versi default yang tersedia.
Cek Konten Lainnya:
Pengertian SLA, Fungsi & Pentingnya Service Level Agreement

Cara Install Oscommerce

Bagaimana setelah mempertimbangkan kelebihan dan kekurangan, kamu tetap tertarik memakai oscommerce? Kalau iya maka mari ikuti panduan instalasinya di sini : 

  1. Login ke dalam cPanel.
  2. Masuk ke dalam menu Softaculous Apps Installer.
  3. Klik “Menu cPanel”
  4. Ketikan “osCommerce” pada search bar, lalu klik opsi “osCommerce“
  5. Install OSCommerce dengan konfigurasi melalui beberapa tahapan ini :
    • Memilih domain di mana apabila instalasi dilakukan di domain utama maka kolom isian tidak perlu diubah. Tapi jika kamu mau instal di subdomain maka wajib melakukan penyesuaian dengan menekan tombol “panah hitam” lalu memilih di subdomain mana yang akan jadi tujuan.  

Sementara apabila instalasinya kamu mau laksanakan dalam folder utama (public_html) maka perlu menyingkirkan semua isian yang ada di kolom tersebut.

  • Mengisi kolom “Store Name” dengan nama toko yang kamu mau
  • Melakukan penyesuaian pada bagian “Admin Password” dan “Admin Email“. Segera ubah password bawaan softaculous dengan milikmu sendiri. 
  • Apabila semua data sudah diisi maka segera beralih ke halaman paling bawah dan pilih tombol “install”.
  1. Proses instalasi dimulai, tunggu sampai selesai. Bila sudah 100% akan menampilkan keterangan URL website toko online dan URL login Admin osCommerce.

Oscommerce vs Woocommerce

Supaya pemahamanmu lebih luas maka tidak ada salahnya mengetahui perbandingan antara oscommerce dengan salah satu tools yang sejenis yaitu Woocommerce. Quicklicks memaparkannya sebagai berikut :

Aspek PerbandinganWooCommerceOsCommerce
Tema dan desainKarena ini adalah plugin WordPress, WooCommerce tidak memiliki ciri desain sendiri. Desainnya disesuaikan dengan tema WordPress kamu. WooCommerce terintegrasi dengan tema WordPress apa pun . Ini berarti kamu dapat menginstal hampir semua tema WordPress dan membuatnya bekerja dengan WooCommerce.Desain adalah salah satu kelemahan utama OsCommerce dan tidak ada yang bisa dibanggakan. Kamu bisa menyesuaikan hal-hal dasar seperti kolom, header, dan footer, tetapi kustomisasi lainnya akan membutuhkan desainer berpengalaman agar bisa bekerja dengan baik. Bahkan lebih buruk lagi adalah bahkan tim teknis kamu akan mengalami kesulitan besar dalam melakukan kustomisasi.Alasannya karena dapat memerlukan banyak langkah untuk menyelesaikan berbagai perubahan yang akan terjadi secara instan di WooCommerce.
Kemudahan pemakaianDari semua solusi e-commerce, WooCommerce jelas merupakan salah satu yang paling mudah digunakan. Setelah kamu menginstal plugin WooCommerce, kamu akan disajikan dengan panduan pengaturan langkah demi langkah. 
Tidaklah mudah untuk menginstal OsCommerce. Para pengembang melaporkan bahwa mereka terkadang kesulitan dengan beberapa aspeknya. Fitur-fitur yang ada terasa sangat ketinggalan zaman jika dibandingkan dengan dasbor platform e-commerce lainnya. Perlu diingat bahwa versi berbeda dari OsCommerce tidak selalu kompatibel satu sama lain. Dengan demikian kamu mungkin harus memulai dari awal jika ingin melakukan peningkatan.
Dukungan pada userKarena ini adalah solusi open source, dukungan akan sedikit terbatas. Kamu tidak akan memiliki opsi obrolan langsung, email, atau telepon.Namun untungnya WooCommerce menawarkan banyak opsi bantuan mandiri yaitu forum. Di sini juga ada dokumentasi lengkap yang kemungkinan besar akan menjawab semua pertanyaan kamu. OsCommerce menawarkan paket Community Sponsorship yang merupakan versi dukungan pelanggan mereka dan biayanya $65 per tahun. Dukungan mereka tersedia dari Senin hingga Jumat.Selain itu, OsCommerce memiliki forum yang cukup aktif di mana kamu bisa mendapatkan jawaban atas pertanyaan kamu secara gratis.

Oscommerce kualitasnya bisa dibilang bagus tapi sayangnya kalau dibandingkan woocommerce masih kalah canggih.

Cek Konten Lainnya:
Perbedaan WebFlow vs WordPress, Mana yang Terbaik?

Namun kalau kamu memang mau coba-coba tidak masalah untuk menambah pengalaman belajar. Apalagi keduanya sama-sama bisa diakses secara gratis jadi tidak perlu khawatir uangmu akan sia-sia. 

Onlinekan osCommerce di Jagoan Hosting

Kamu ingin website osCommerce yang cepat dan aman? Jangan tunggu lagi! Pilih hosting terbaik yang kami tawarkan sekarang juga, dan rasakan perbedaannya dalam performa toko online kamu.

Tidak perlu pusing, kami siap membantu kamu onlinekan osCommerce dengan dukungan 24/7 hanya di Web Hosting Terbaik dari Jagoan Hosting.

FAQ

1. Apa persyaratan sistem untuk menjalankan osCommerce?

  • Server Web: Apache atau IIS.
  • Database: MySQL.
  • Bahasa Pemrograman: PHP.
  • Sistem Operasi: osCommerce dapat dijalankan di berbagai sistem operasi termasuk Linux, Windows, dan macOS.

2. Bagaimana cara mengelola pesanan di osCommerce?

  • Masuk ke Admin Panel: Masuk ke panel admin osCommerce kamu.
  • Pilih Pesanan: Pilih opsi “Orders” dari menu.
  • Lihat Detail Pesanan: Klik pada pesanan untuk melihat detailnya.
  • Perbarui Status: Perbarui status pesanan (misalnya, “Processing”, “Shipped”) sesuai kebutuhan.
  • Simpan: Klik “Save” untuk menyimpan perubahan.

3. Bagaimana cara memperbarui osCommerce?

  • Backup: Selalu lakukan backup penuh dari toko dan database-mu sebelum memperbarui.
  • Unduh Versi Terbaru: Unduh versi terbaru osCommerce dari situs resmi.
  • Unggah dan Ganti File: Unggah file baru ke server Anda, gantikan file yang ada.
  • Jalankan Skrip Pembaruan: Akses URL skrip pembaruan di browser Anda dan ikuti instruksi.
  • Periksa Modul dan Tema: Pastikan semua modul dan tema Anda kompatibel dengan versi baru.
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
Cara Pasang Google Analytics di WordPress bagi Pemula
Read More
Cara Pasang Google Analytics di WordPress bagi Pemula
Banyak cara yang dapat dilakukan untuk melihat performa website pada CMS WordPress. Salah satu yang paling mudah adalah…
cara membuat website
Read More
Cara Membuat Website Sendiri dari Nol Tanpa Coding
Ingin memiliki sebuah website, tapi tidak tahu bagaimana cara membuatnya? Well, cara membuat website sebetulnya sangat mudah, Sob.…