Pernahkah kamu mendapatkan pesan error “SAFE MODE Restriction in effect” ? Jangan bingung Sob, problem ini tidak ada hubungannya dengan OpenCart, tapi berhubungan dengan konfigurasi server kamu, Sob.
Apa sih Penyebabnya?
Penyebab terjadinya Error Restriction adalah problem pembatasan PHP dan akun hosting kamu mencoba untuk menjalankan fungsi built-in PHP tetapi tidak memiliki akses untuk menjalankannya.
Nah, berikut beberapa varian Error yang sering muncul:
- Warning:
session_start() [function.session-start]: SAFE MODE Restriction in effect. The script whose uid is 10025 is not allowed to access /path/public_html/system/library/session.php on line 11
- Warning:
imagejpeg() [function.imagejpeg]: SAFE MODE Restriction in effect. The script whose uid is 10305 is not allowed to access /path/public_html/image/cache/data owned by uid 48 in /path/public_html/system/library/image.php on line 44
- Warning:
is_dir(): open_basedir restriction in effect. File(/path/public_html/image/87cngmlc22pe96fof5fhmq9c290phri7) is not within the allowed path(s): (/path/server/) in /path/public_html/catalog/controller/checkout/confirm.php on line 248
Solusinya:
Safe Mode dan pembatasan open_basedir adalah masalah server, mematikan pembatasan adalah cara terbaik untuk memperbaiki problem ini, jika hosting kamu mengijinkan atau jika kamu bisa mengatasinya, kamu bisa mencoba solusi berikut :
- Letakkan kode dibawah pada php.ini (bila servernya mendukung php.ini):
safe_mode = Off;
- Letakkan kode dibawah pada .htaccess (bila servernya mendukung .htaccess):
php_value safe_mode off
Ups! ternyata gampang banget kan, Sob. Oh iya, Sob pantengin terus tutorial yang lain di halaman Jagoan Hosting Indonesia yaa, akan ada update Tutorial bermanfaat setiap harinya, jika ada bagian dari tutorial yang tidak ditemukan, silahkan kamu sampaikan melalui comment box di bawah ini.