Site icon Knowledge Base Jagoan Hosting Indonesia

Cara Aktivasi Domain Protection di Member Area Jagoan Hosting

Jagoan Hosting sebagai penyedia domain murah Indonesia tidak hanya sekedar menyediakan domain, tetapi juga menyediakan domain protection untuk mencegah terjadinya pencurian data domain dari pihak yang tidak bertanggung jawab.

Apa Sebetulnya Fungsi Domain Protection?

Expand

Domain Protection atau ID Protection Domain (Privacy Protection) adalah layanan tambahan yang menyembunyikan informasi pribadi pemilik domain di basis data WHOIS.

Saat seseorang mendaftarkan domain, informasi seperti nama, alamat, email, dan nomor telepon biasanya tercantum di WHOIS, yang merupakan direktori publik. Dengan mengaktifkan ID Protection, informasi ini digantikan oleh data dari penyedia layanan, melindungi pemilik domain dari spam, pencurian identitas, dan potensi ancaman privasi lainnya.

Untuk membeli ID Protection di Member Jagoan Hosting jika menggunakan Domain TLD. Perlu diketahui bahwa ID Protection otomatis tersedia untuk Domain ID, tetapi untuk Domain TLD (misalnya .com, .net, .shop), Kamu perlu membelinya secara terpisah.

 

Lalu, bagaimana cara untuk melakukan aktivasi domain protection?

Sobat jagoan bisa mengikuti step-step berikut ini yak:


Step 1: Login terlebih dahulu ke member area Jagoan Hosting menggunakan informasi login yang telah jagoanhosting.com kirimkan ke email dengan subject “Selamat Bergabung di JagoanHosting Indonesia


Step 2:  Kemudian pilih menu domain

 


Step 3: Setelah itu akan muncul daftar domain sobat yang memiliki status active. Pilih domain yang ingin sobat aktifkan whois protectionnya dengan menekan tombol titik tiga (yang ada di sebelah kanan). Kemudian masuk ke menu Edit Contact Information

 


Step 4: Setelah itu sobat akan dibawa ke halaman manage domain, pilih menu add on  yang ada pada menu sebelah kiri

 


Step 5: Masuk ke Add-ons dan Klik Order


Step 6 : Halaman Order


Step 7:Halaman Invoice dan Pembayaran


Step 8:Konfirmasi Pembayaran


Gimanah? Guwampang kan Sob? Kalau Kamu masih kesulitan dengan tutorial di atas, Kamu bisa menghubungi admin teman-teman Jagoanhosting supaya dapat guidance lewat Live Chat ataupun Open Tiket. Hayuk, Sob! 

Related Posts
Tutorial Cara Migrasi File Server Website ke VPS tanpa cpanel

Hai, Sob, kamu suka bingung gimana caranya migrasi file server website ke VPS tanpa cPanel? Yuk, kamu harus banget pantengin Read more

Tutorial Login Ke SSH Secara Otomatis

Kamu ingin melakukan login SSH secara otomatis? Gak perlu bingung karena kamu bisa ikutin tutorial di bawah ini untuk melakukan Read more

Cara Atasi Fatal Error Allowed Memory Size of Bytes Exhausted

Pengantar Pernahkah kamu mengalami pesan "Fatal error: Allowed memory size of 33554432 bytes exhausted" saat kamu mencoba upload sebuah gambar Read more

Tutorial Mengatasi Fatal Error Undefined Function Is_network_admin()

Pernahkah kamu mengalami error seperti di bawah ini? "Fatal error undefined function is_network_admin()" Biasanya error ini muncul saat kamu melakukan Read more

Exit mobile version