Hai sobat ! Kali ini membahas tentang pembayaran via Go-Pay, jadi dengan menggunakan pembayaran via Go-Pay, pembayaran yang dilakukan akan menjadi lebih mudah dan cepat. Simak yuk langkah-langkah melakukan pembayaran via Go-Pay.
Pembayaran Go-Pay ExpandGO-PAY atau yang sebelumnya disebut sebagai Go Wallet adalah dompet virtual untuk menyimpan GO-JEK Credit Anda yang bisa digunakan untuk membayar transaksi-transaksi yang berkaitan dengan layanan di dalam aplikasi GO-JEK.
Berikut langkah-langkah untuk melakukan pembayaran melalui Go-Pay :
STEP 1 : Untuk melakukan pembayaran tagihan milikmu, tahapan yang pertama kali harus kamu lakukan adalah masuk ke menu Unpaid Invoices
STEP 2 : Selanjutnya pilih tagihan yang akan kamu bayarkan, dan klik detail tagihannya dengan klik invoice yang belum terbayarkan
STEP 3 : Apabila sebelumnya kamu memilih metode pembayaran selain Gopay maka untuk membayar dengan gopay saat ini kamu harus klik tombol “Choose Payment” untuk mengganti ke metode pembayaran Gopay
STEP 4: Ketika memilih Go-Pay maka akan muncul popup yang merupakan panduan untuk melakukan pembayaran, kemudian klik Checkout Sekarang
STEP 5: Selanjutnya akan muncul popup yang berisikan rincian pembayaran, biaya administrasi, dan kode unik. Kemudian klik Continue untuk panduan pembayaran melalui Go-Pay. Setelah itu klik Pay Now with Go-Pay untuk melakukan pembayaran hingga muncul informasi QR code
STEP 6: Setelah muncul QR code, buka Aplikasi Gojek dan pilih Pay pada menu Go-Pay. Kemudian akan muncul informasi layanan yang harus dibayar dan klik button Pay.
STEP 7: Selanjutnya scan QR Code melalui aplikasi Go-Pay anda dan pastikan pembayaran telah berhasil.
STEP 8: Tunggu beberapa saat setelah Anda melakukan pembayaran maka invoice Anda akan otomatis PAID.
Demikian panduan pembayaran via Go-Pay di layanan jagoanhosting. Pembayaran Go-Pay salah satu metode pembayaran yang sangat praktis, mudah, dan cepat. Jika ada yang masih belum dipahami, sobat tanyakan kembali di kami jagoanhosting melalui live chat atau open tiket. Kami siap melayani kebutuhan sobat, demi menjaga kenyamanan sobat di layanan kami.