- Panduan Lengkap Email Bisnis - Desember 30, 2024
- Panduan Lengkap Uptime Kuma - Desember 27, 2024
- Informasi Awal Layanan VM - Desember 27, 2024
Hai Sobat Jagoan!
Di panduan kali ini, kita akan membahas terkait cara setting DNS pada CyberPanel. Seperti menambahkan, menghapus, ataupun mengedit record DNS domain Kamu.
Namun sebelum Kamu bisa melakukan setting ini, pastikan Kamu sudah mengarahkan domainmu ke child nameserver yang ada pada Cyberpanel-mu ya!
Jika belum, Kamu bisa mengikuti panduan berikut ini :
Yuk, kita simak prosesnya!
STEP 1 : Masuk ke menu DNS > ADD/DELETE RECORDS
Login ke dashboard CyberPanel VPS-mu, kemudian masuk ke menu DNS > Add/Delete Records.
STEP 2 : Lakukan Konfigurasi DNS pada Domain Kamu
I. Menambahkan DNS record
a. Pilih domain yang akan Kamu tambahkan record DNS-nya.
b. Pilih type DNS yang akan Kamu tambahkan.
c. Isikan value dari record DNS yang Kamu perlukan.
d. Klik button Add untuk menyimpan record baru tadi.
II. Melakukan edit atau hapus DNS record
a. Pilih domain yang akan Kamu sesuaikan DNS recordnya.
b. Pilih type DNS yang akan Kamu sesuaikan.
c. Ubah record DNS-nya sesuai kebutuhan Kamu. Kemudian klik button Save berwarna biru yang ada di sebelah kanan.
d. Apabila ingin menghapus record DNS, maka Kamu bisa klik button X berwarna merah yang ada di sebelah kanan.
Jika sudah Kamu konfigurasikan DNS record-nya, maka selanjutnya Kamu perlu menunggu masa resolve domain maksimal dalam 1×24 jam.
Mudah bukan? 😀
Simak terus tips-tips lain di halaman tutorial Jagoan Hosting Indonesia ya. Jika ada bagian dari tutorial yang tidak ditemukan, kamu bisa menghubungi teman-teman di Jagoan Hosting supaya bisa dibantu lebih lanjut melalui Live Chat atau fitur Open Tiket ya!