Halo, Sobat Jagoan!
Sudah tahu belum kalau mengindex website di GSC sangat penting untuk meningkatkan visibilitas dan peringkat di mesin pencari Google, lho. Wah, tentu ini kabar baik kalau website kamu udah muncul di hasil pencarian. Walaupun terkadang website atau blog tidak terindex secara otomatis. Kalau kayak gitu, kamu perlu mengikuti langkah reindex web di GSC di bawah ini supaya optimasi website kamu meningkat. Kalau masih bingung sama konsep reindex baca informasi singkat ini dulu deh.
Apa itu Reindexing?
Reindexing adalah proses mengirimkan URL atau halaman tertentu ke Google agar mereka memperbarui indeksnya dengan versi terbaru dari halaman kamu. Proses ini membantu konten kamu lebih cepat muncul di hasil pencarian setelah dilakukan perubahan.
Prasyarat
- Sudah punya akun Google Search Console (GSC)
- Website sudah ditambahkan dan diverifikasi di GSC
- Website sudah pernah diindeks sebelumnya. Kalau website kamu belum pernah ditambahkan ke GSC, kamu akan diminta verifikasi kepemilikan dulu—biasanya lewat DNS record (untuk properti Domain) atau menambahkan file ke folder halaman web (untuk properti URL). Setelah itu, barulah kamu bisa pakai fitur URL Inspection untuk minta reindex halaman.
Step 1: Login ke Google Search Console
Masuk ke akun Google Search Console kamu > pilih properti (Domain atau URL) website kamu.

Kalau belum ditambahkan, pilih opsi “Tambahkan properti” dahulu.

Step 2: Pilih Menu Inspeksi URL
Pilih menu URL Inspection > tulis domain/URL website kamu di kolom pencarian, lalu Enter.

Step 3: Periksa Status Indeks URL
Lebih detailnya status GSC akan menunjukkan status URL berikut:
- URL is on Google/URL ada di Google: Halaman sudah terindeks.
- URL is not on Google/URL tidak ada di Google: Halaman belum terindeks atau dihapus.
- Error/Kesalahan: Ada masalah yang perlu diperbaiki pada halaman.
Step 4: Request Pengindeksan
Kalau halaman sudah benar dan siap ditampilkan di Google, klik Request Indexing maka GSC akan memulai proses validasi untuk memastikan halaman dapat diindeks tanpa masalah.

Step 5: Tunggu Proses Pengindeksan
Setelah meminta pengindeksan, Google akan memprosesnya dalam beberapa jam hingga beberapa hari, tergantung pada kompleksitas website kamu dan antrian Googlebot. Kalau proses indexing selesai akan muncul pop-up seperti berikut.

Dan pada status URL Inspection berganti menjadi Request Again

Selamat mencoba, Sob. Semoga berhasil!
Kamu ingin melakukan login SSH secara otomatis? Gak perlu bingung karena kamu bisa ikutin tutorial di bawah ini untuk melakukan Read more
Hai Sob! Pernah kepikiran untuk memindahkan nama domain kita ke provider domain & hosting yang lebih terpercaya seperti jagoanhosting.com agar Read more
Hai Sobat Jagoan! Buat kamu yang sudah mempunyai Domain Murah Jagoan Hosting, wajib hukumnya untuk melakukan setting terhadap domain milikmu. Read more
Nah, Sob berikut adalah cara untuk Setting custom subdomain menggunakan subdomain. Apa Pengertian Subdomain Subdomain merupakan bagian dari domain yang Read more