Cara Reset Password di Easypanel
Latest posts by Vincentius Triswidyanto (see all)
- Cara Menggunakan Mattermost untuk Chatting - Desember 20, 2024
- Panduan Manajemen Pengguna dan Tim di Mattermost - Desember 20, 2024
- Mengelola Channels Mattermost - Desember 20, 2024
Hai, Sobat! Lagi lupa password EasyPanel? Jangan panik! 😅
Kita akan menerima kata sandi acak terlebih dahulu, yang kemudian dapat diganti sesuai keinginan melalui fitur Change Credential di situs web EasyPanel. Mari ikuti langkah-langkah berikut ini!
Step 1 : Login ke Server via SSH
- Pertama, Kamu perlu mengakses server melalui SSH. Buka terminal sobat, lalu gunakan perintah berikut:
ssh root@ip
Step 2 : Masukkan password (bisa dilihat pada “Informasi Akses SSH”)
- Untuk penjelasan lebih detail, Sobat dapat melihat panduan lengkapnya di sini:
- Cara Akses SSH di VPS : Cara Melakukan SSH di VPS
- Akses SSH melalui fitur Console di Member Area : Menggunakan Console JS di Next-VM
Step 3 : Jalankan Perintah Reset Password
- Setelah login, ketik perintah berikut untuk reset password admin Easypanel:
docker run --rm -it \
-v /etc/easypanel:/etc/easypanel \
-v /var/run/docker.sock:/var/run/docker.sock:ro \
easypanel/easypanel reset-password
Step 4 : Simpan Password Baru Kamu
- Setelah menjalankan perintah di atas, Kamu akan menerima kata sandi baru. Pastikan untuk menyimpan kata sandi ini dengan baik ya sob !
Step 5 : Login Lagi ke Easypanel
- Sekarang, buka Easypanel di browser dan login menggunakan password baru tadi.
Gampang kan? Kalau masih bingung, jangan ragu buat hubungi support kami yang siap membantu kamu 24jam. Semoga sukses, Sobat! 🚀