Cara Menghapus Cache Browser di Hp dan Laptop

Hai, Sobat Jagoan!
Mungkin kamu salah satu yang udah familiar dengan kata ‘cache’ , tapi udah tahu belum apa arti dan manfaatnya di browser? Nah, umumnya kalau ada notifikasi soal cache sering dianggap mengganggu bahkan mungkin dikiranya virus. Supaya ngga salah paham lagi simak informasi berikut, yuk!

Apa itu Cache?

Cache adalah data yang tersimpan sementara pada sebuah browser, untuk menyimpan informasi suatu halaman website yang sedang kamu akses. Ketika kamu mengunjungi halaman website yang sama, maka browser akan menampilkan data cache yang tersimpan terlebih dahulu. Sehingga akses ke halaman tersebut akan lebih cepat, karena tidak harus merequest ke web server. Data yang tersimpan tersebut bisa berupa file image, html, css hingga javascript.

Tapi, ada kalanya nih, kalau website-nya udah diperbarui (misalnya tampilannya berubah atau ada script baru), browser kita masih aja nunjukin versi lama. Ini karena cache-nya belum dihapus. Makanya, menghapus cache bisa jadi solusi biar tampilan web jadi sesuai versi terbaru.

Nah, kalau kamu mau menghapus cache di browser yuk langsung ikuti caranya di bawah ini.

1. Menghapus Cache Browser di Laptop

Chrome

Berikut adalah cara menghapus cache di Chrome versi terbaru.

  1. Buka chrome, lalu klik ikon titik tiga di sebelah kanan atas > pilih History
    Buka history chrome - Menghapus cache di chrome
  2. Pilih Delete browsing data
    Menghapus cache di chrome
  3. Setelah itu akan muncul pop-up delete browsing data. Di sini kamu ceklis jenis informasi yang ingin kamu hapus > klik Delete data
    Menghapus cache di chrome

Mozilla Firefox

Berikut adalah cara menghapus cache di Firefox versi terbaru.

  1. Buka browser Firefox kamu, klik garis tiga di sudut kanan atas > pilih Setting
    Menghapus cache di Mozilla Firefox
  2. Kemudian, pilih menu Privacy & Security > klik Clear Data
    Clear data - Menghapus cache di Mozilla Firefox
  3. Setelah itu akan muncul pop-up clear browsing data berikut. Pada menu dropdown di samping When:, pilih Everything. Centang pada bagian “Temporary cached files and pages” untuk menghapus cache ATAU kamu dapat centang opsi lain jika ingin menghapus informasi lain dari browser. Jika sudah klik Clear
    Menghapus cache di Mozilla Firefox

Opera

Berikut adalah cara menghapus cache di Opera versi terbaru,

  1. Buka browser Opera > klik menu (ikon “O” di kiri atas) > Settings (Pengaturan)
  2. Pilih Privacy & Security (Privasi & Keamanan).
  3. Klik Clear browsing data (Hapus Data Penjelajahan)
  4. Centang Cached images and files (Gambar dan File Cache)
  5. Klik Clear Data (Hapus Data)

Safari

Berikut adalah cara menghapus cache di Safari versi terbaru pada Mac OS.

  1. Buka browser Safari > klik Safari > Preferences (Preferensi)
  2. Pilih tab Advanced (Lanjutan) dan centang Show Develop menu in menu bar
  3. Klik menu Develop yang muncul di menu bar
  4. Pilih Empty Caches (Kosongkan Cache)

2. Menghapus Cache Browser di HP

Chrome

Berikut adalah cara menghapus cache di Chrome di handphone.

  1. Buka aplikasi Chrome > di sudut kanan atas klik ikon titik tiga lalu klik history
    Cara clear cache chrome di HP
  2. Klik Delete browsing data
    Cara clear cache di HP
  3. Pada bagian atas, pilih Time range (rentang waktu). Untuk menghapus semua, pilih “all time”. Centang kotak pada  “Cookies and site data” dan “Cached images and file”. Kalau sudah klik Delete data
    Cara clear cache chrome di HP

Safari

Berikut adalah cara menghapus cache di Safari versi terbaru di handphone iOS.

  1. Buka Settings (Pengaturan)
  2. Scroll ke bawah dan pilih Safari
  3. Klik Clear History and Website Data (Hapus Riwayat dan Data Situs Web)
  4. Konfirmasi dengan memilih Clear

Opera

Berikut adalah cara menghapus cache di Opera di handphone.

  1. Buka aplikasi Opera > klik Opera logo (ikon “O”) di bawah
  2. Pilih Settings (Pengaturan)
  3. Pilih Privacy (Privasi) > Clear browsing data
  4. Centang Cached images and files
  5. Klik Clear Data

Ternyata cache bukan virus ya, Sob. Selamat mencoba! Oh ya, kalau ada panduan yang belum tersedia kamu bisa menyampaikan kepada Tim Support Jagoan Hosting ya.

Related Posts
Tips Mengatasi Error Undefined Index / Variable

Pengantar Halo sobat Jagoan! di tutorial kali ini kita bakalan membahas permasalahan Error Undefined Index/Variable. Pasti sekarang kamu lagi main-main Read more

Cara Membuat CSR dan PrivateKey untuk Mengaktifkan SSL Certificate

Tahu nggak, Sob! untuk dapat mengaktifkan layanan SSL murah, ada beberapa persyaratan yang harus disiapkan terlebih dahulu, diantaranya adalah CSR Read more

Tutorial Mendeteksi Script Jahat pada Website Sebelum Publish

Hai, Sob kamu pasti tentu tidak ingin jika website kamu dibobol oleh hacker, terutama jika kamu seorang programmer dan webmaster. Read more

Tutorial Install Virus Scanner Clam AV pada cPanel

Kamu ngerasa insecure karena belum install antivirus? Install antivirus emang penting, Sob untuk menjaga performa server kamu. Nah, kamu bisa Read more

Scroll To Top