Tutorial Konfigurasi Python App pada Cloudhosting

Admin Tutorial
Latest posts by Admin Tutorial (see all)

Halo Sobat Jagoan! Suka bingung gimana sih caranya konfigurasi Python App di Cloudhosting kamu? Kita simak yuk tutorial Jagoan Hosting kali ini.

Eits, tapi sebelum itu kita bahas yuk apa sih sebenernya Python itu, kita simak pembahasan berikut ya:

Prasyarat

  1. Memiliki layanan hosting di Jagoan Hosting
  2. Versi python yang digunakan adalah 3.5.7
  3. Versi django yang digunakan adalah 2.2.9

Langkah 1 - Setup Python App

Login ke cPanel kamu melalui member area.

Lalu cari Setup Python App, kamu dapat menggunakan fitur pencarian atau mencarinya pada kategori Software

Cari Python App

Selanjutnya tekan tombol Create Application

Create Python App

Maka akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini,

Isian Create Python App

Setting yang bisa kamu lakukan:

  • Python version : Adalah versi python yang bisa diinstall, kali ini gunakan versi 3.5.7
  • Application Root : Adalah folder yang akan digunakan untuk menyimpan aplikasi python, kali ini kita pakai folder dengan nama appku.
  • App domain/URL : Domain/subdomain yang ingin digunakan, jika dikosongi maka akan menggunakan domain utama.

Untuk form isian lainnya bisa dikosongi, kemudian tekan tombol Create

Setelah kamu menekan create, akan muncul tampilan seperti dibawah ini :

Detail instalasi Python app

Dibagian atas terlihat "Command for entering to virtual environment" pada dasarnya ini adalah perintah yang digunakan untuk masuk ke path virtual environment.

Path virtual environment adalah lingkungan aplikasi python terisolasi berdasarkan project, ketika kamu melakukan eksekusi perintah python atau melakukan instalasi tertentu, hanya akan berdampak pada virtual environment yang dibuat ini.

Kamu dapat mencoba mengakses situs kamu, dan akan muncul halaman seperti berikut yang menandakan instalasi Python berhasil.

Python berhasil terinstal

Penting! Jika tampilannya tidak sama, pastikan tidak ada file index.php atau index.html di public_html hosting cPanel kamu.


Oke, Sob itu dia tutorial konfigurasi Python App pada Cloudhosting kamu, gampang banget kan. Simak terus Tips Hosting di halaman tutorial Jagoan Hosting Indonesia ya, jika ada bagian dari tutorial yang tidak ditemukan, silahkan kamu sampaikan melalui comment box di bawah ini ya. Sampai bertemu di tutorial berikutnya Sob!

Apakah artikel ini membantu, Sob?

Berikan rating buat artikel ini!

Rata-rata rating 2.9 / 5. Dari total vote 8

Pertamax, Sob! Jadilah pertama yang memberi vote artikel ini!

We are sorry that this post was not useful for you!

Let us improve this post!

Tell us how we can improve this post?

Related Posts
Tutorial Login Ke SSH Secara Otomatis

Kamu ingin melakukan login SSH secara otomatis? Gak perlu bingung karena kamu bisa ikutin tutorial di bawah ini untuk melakukan Read more

Tutorial Install Open Cart melalui Softaculous

Kamu sedang bingung masalah proses instalasi OpenCart? Gak perlu bingung, Sob. Ikutin yuk tutorial kali ini tentang gimana caranya install Read more

Tutorial Install Virus Scanner Clam AV pada cPanel

Kamu ngerasa insecure karena belum install antivirus? Install antivirus emang penting, Sob untuk menjaga performa server kamu. Nah, kamu bisa Read more

Tutorial Install Nginxcp pada Server cPanel pada Web Hosting Anda

Suka bingung gimana sih cara install Nginxcp? Eits, gak perlu bingung, Sob karena sekarang kita akan belajar bareng untuk install Read more