Site icon Knowledge Base Jagoan Hosting Indonesia

Tutorial Mengatasi Outlook Error : Your E-mail Server Rejected

Tutorial Mengatasi Outlook Error

Hai Sob! Pernah nggak sih ngalamin error Outlook Error : Your E-mail Server Rejected seperti ini ? Gak perlu bingung Sob, karena tutorial kali ini akan membahas bagaimana cara mengatasi error tersebut.

Nah, sebelum itu, kita simak yuk kenapa bisa terjadi error seperti ini, kita cek penjelasannya di bawah ini:

Penyebab Error Your Email Server Rejected

Kendala ini dikarenakan username dan password Sobat salah, atau Akun email Sobat di blokir (suspend), maka dari itu Sobat perlu mengatasi error tersebut dengan beberapa tutorial dibawah ini. Langsung aja kita simak yuk, Sob!

Nah, ini dia, Sob contoh error yang kebanyakan muncul:

Contoh Error Email Server Rejected

Apabila Sobat menemukan pesan error diatas, jangan dicoba lagi untuk login atau test send/recieve email, kegagalan login seperti ini bisa menyebabkan IP Sobat terblokir oleh server email kamu.

Segera lakukan solusi dibawah ini ya ! Pesan error diatas disebabkan karena server menolak akun email ini untuk login akun email ini karena salah satu hal berikut.

1. Kombinasi username dan atau password tidak sesuai, ini cara mengatasinya:

STEP 1: Silahkan Sobat periksa penulisan alamat email dan password.


STEP 2: Apabila masih gagal, silahkan Sobat reset password email Sobat dari cPanel.


2. Akun email di blokir (suspend), ini cara mengatasinya:

STEP 1: Silahkan login ke cpanel dan periksa status email yang digunakan apakah terblok atau tidak


Yup! hanya dengan beberapa langkah singkat di atas error kamu sudah teratasi, tetap ingat pesan penting di atas ya, Sob, jangan sampai kamu mengabaikan pesan di atas saat kamu menemukan pesan error tersebut, karena bisa menyebabkan IP kamu terblokir oleh server kamu. Sampai bertemu di tutorial berikutnya Sob! Simak terus Tips Hosting di halaman tutorial Jagoan Hosting Indonesia yaa, jika ada bagian dari tutorial yang tidak ditemukan, silahkan kamu sampaikan melalui comment box di bawah ini ya!

Related Posts
Tutorial Install Open Cart melalui Softaculous

Kamu sedang bingung masalah proses instalasi OpenCart? Gak perlu bingung, Sob. Ikutin yuk tutorial kali ini tentang gimana caranya install Read more

Tutorial Membuat SEO di Joomla

Pernah nggak sih kamu masuk ke google dan waktu memasukkan keywords yang kamu mau, lalu muncul sebuah website yang posisinya Read more

Tutorial Mengatasi Blank Page dan 500 Internal Server Error di Open Cart

Pernahkah kamu mengalami 500 Internal Server Error atau mengalami Blank Page (halaman putih)? Gak usah bingung gelisah dan gunda gulana, Read more

Tutorial PrestaShop – Optimasi Toko Online Prestashop

Hai, Sob, buat kamu yang memiliki website toko online, kamu bisa mengembangkan toko online kamu lewat PrestaShop loh! Wah, gimana Read more

Exit mobile version