Site icon Knowledge Base Jagoan Hosting Indonesia

Tutorial Cara Ubah Foto Profile Akun Email

Pengantar

Jika kamu memiliki email khusus seperti namadomain@domainkamu.com dan mengirim email ke pengguna Gmail, kamu akan melihat email masuk tanpa foto profile.

Sebagai sebuah bisnis atau email pribadi, kamu pasti ingin memiliki foto profile kan Sob? Baik logo perusahaan, profile wajah kamu, atau apapun itu yang membuat email kamu lebih otentik. 

Nah, kali ini kita akan membahas tentang bagaimana cara mengubah foto profile di akun email. Yuk langsung cus ke tutorialnya!

Persyaratan

Memiliki layanan email bisnis Pro ataupun Basic

Cara Ubah Foto Profile Akun Email

STEP 1. Sign Out dari Gmail 

Pertama, buka Google.com dan sign out atau keluar dari akun Gmail kamu sebelumnya. 

Oh iya, sebelum lanjut step berikutnya, jangan lupa tambahkan record SPF berikut agar foto profil kamu nantinya berhasil diubah. Berikut recordnya:

v=spf1 include:emailarray.com -all

 

STEP 2. Sign In

Selanjutnya, klik Sign In dan pilih “Gunakan Akun yang lain”

Gunakan Akun yang lain

STEP 3. Buat Akun

Lalu pilih opsi “Buat Akun” dan pastikan untuk mengklik “Gunakan alamat email saya saat ini sebagai gantinya.”

Buat Akun

Gunakan alamat email saya saat ini sebagai gantinya

STEP 4. Verifikasi Email

Google akan mengirimkan email verifikasi ke email kamu tadi (namadomain@domainkamu.com) Buka email kamu, dan masukkan kode yang dikirimkan.

Verifikasi Email

Masukkan kode verifikasi

STEP 5. Verifikasi Nomor Telepon 

Next adalah verifikasi nomor telepon. Setelah kamu memasukkan nomor telepon, selanjutnya Google akan mengirimkan SMS kode verifikasi ke nomor yang kamu masukkan.

Verifikasi nomor telepon

Masukkan kode verifikasi

STEP 6. Isi Data Diri 

Isi data diri seperti tanggal lahir dan gender kamu.

Isi data diri

STEP 7. Privasi dan Ketentuan  

Bacalah Privasi dan Ketentuan, lalu klik setuju untuk melanjutkan.

STEP 8. Ubah foto profile

Kembali ke Google.com, lalu klik pada ikon di sudut kanan atas, pilih “Kelola Akun Google Anda” lalu masuk ke Info Pribadi seperti pada gambar berikut. Setelah itu, ubah foto profile kamu Sob.

Ubah foto profile

Step ini mungkin memerlukan waktu kurang lebih satu jam, setelah itu coba lakukan pengiriman email ke gmail apapun dan lihat email kamu sudah ada foto profilenya Sob!

Penutup

Jadi begitu Sob cara mengubah foto profile akun email kamu. Mudah kan? Ayo buruan ganti foto profile kamu agar tampilan email kamu lebih menarik dan gak gitu-gitu aja!

 

Related Posts
Tutorial Menggunakan Perintah Dasar Mail Server Exim

Hai, Sob! Buat kamu yang ingin menggunakan mail server Exim, kamu cocok banget untuk baca tips dan trik ini dari Read more

Tutorial Setting Email Hosting di Email Client: Microsoft Outlook 2013

Hai, Sob, kamu penasaran gimana cara melakukan setting email di Outlook 2013? Yuk, Sob kita bakal belajar bareng gimana caranya Read more

Tutorial Install Mail Scanner di Server Linux Centos 6

Hai, Sob, tahukah kamu, buat kamu pemilik server email hosting, pernahkah kamu penasaran, Bagaimana caranya untuk melakukan instalasi Mail Scanner? Read more

Tutorial Setting Email Hosting di Email Client Android

Hai Sob! Sebagai pemilik website dengan nama domain pribadi sendiri tentu juga ingin memiliki nama atau alamat email dengan disertai Read more

Exit mobile version