Site icon Knowledge Base Jagoan Hosting Indonesia

Create Subdomain Linux

Hai, Sobat Jagoan!

Yuk langsung simak cara untuk membuat subdomain pada Linux berikut ini.

Prasyarat

  1. Memiliki VPS (Virtual Private Server)
  2. Memiliki klien SSH, misalnya PuTTY
  3. Memiliki domain/subdomain dan akses mengelolanya

Step 1: Arahkan subdomain kamu ke VPS

Panduannya Cara Mengarahkan Domain ke VPS

Setting juga DNSnya, panduannya Cara Setting DNS Hosting dengan DNS Settings


Step 2: Buat koneksi SSH VPS

Nah, jika sebelumnya kamu membuat koneksi menggunakan IP publik VPS, sekarang kamu dapat langsung melakukan koneksi SSH ke server dengan hostname VPS kamu. Buat koneksi menggunakan klien SSH (PuTTY)


Step 3: Set up apache server

Secara bawaan, layanan VPS Jagoan Hosting otomatis terinstal server Apache. Untuk memeriksanya jalankan perintah

systemctl status apache2

Tekan Ctrl+X untuk keluar dari terminal

Tapi jika belum terinstal, jalankan perintah berikut untuk menginstall Apache servernya

sudo apt-get update sudo apt-get install apache2

Setelah itu kamu bisa melihat daftar aplikasi yang sudah diinstal dengan perintah:

sudo ufw app list Outputnya:

Perintah Melihat List App


Step 4: Sesuaikan pengaturan Firewall

Jalankan perintah berikut untuk mengizinkan Apache dan SSH melalui firewall

sudo ufw allow ‘Apache Full’ sudo ufw allow ssh sudo ufw enable Kalau pada saat menjalankan perintah “sudo ufw enable “terdapat opsi y/n kamu ketikkan y ya, Sob

Ketikkan y

Terakhir jalankan perintah berikut untuk status pengaturan yang telah kamu lakukan :

sudo ufw status

Tambahan: Untuk stop, start, atau restart server menggunakan perintah berikut

$ sudo systemctl stop apache2 $ sudo systemctl start apache2 $ sudo systemctl restart apache2

Step 5: Buat direktori untuk subdomain atau domain

Jalankan perintah berikut untuk membuat direktori:

# membuat direktori untuk subdomain routes sudo mkdir -p /var/www/subdomain.kamu.id/html # tetapkan pengguna untuk direktori sudo chown -R $USER:$USER /var/www/subdomain.kamu.id/html # tetapkan permission pada direktori sudo chmod -R 755 /var/www

Step 6: Lalu buat halaman web contoh

Jalankan perintah berikut:

sudo nano /var/www/ subdomain.kamu.id/html/index.html

Isi dengan kode html sederhana:

<html>    <body>        Ini domain oleh jagoan hosting    </body> </html>

Untuk menyimpan file, tekan ctrl+o, setelah konfirmasi muncul tekan enter. Lalu, tekan ctrl+x untuk keluar


Step 7: Konfigurasi virtual host

Jalankan perintah:

sudo nano /etc/apache2/sites-available/subdomain.kamu.id.conf

Lalu tulis kode seperti berikut:

Konfigurasi Virtual Host

Nb: tulis domain/subdomain kamu pada bagian yang disensor
Untuk menyimpan file, tekan Ctrl+O setelah konfirmasi muncul tekan enter. Lalu, tekan Ctrl+X untuk keluar

Oh iya, Sob! Buka direktori konfigurasi utama Apache dengan perintah:

sudo nano /etc/apache2/apache2.conf

dan pastikan bagian di bawah ini tidak di komen atau tambahkan jika belum ada

Uncomment bagian ini

Selanjutnya, aktifkan blokir server dengan menjalankan perintah:

ln -s /etc/apache2/sites-available/subdomain.kamu.id.conf /etc/apache2/sites-enabled/subdomain.kamu.id.conf

ATAU

sudo a2ensite subdomain.kamu.id.conf

Step 8: Restart Apache server

Restart apache dengan perintah:

sudo systemctl restart apache2

Coba lakukan tes untuk memastikan tidak ada error pada server Apache dengan menjalankan perintah:

sudo apache2ctl configtest

Jika tidak ada error pesan yang dikembalikan setelah menjalankan perintah tersebut yaitu ‘Syntax OK’

Apabila error yang muncul adalah:

Warning Add ServerName

Jalankan kembali perintah di langkah ke 7 pada konfigurasi utama Apache. Lalu tuliskan: ServerName subdomain.kamu.id
Kamu bisa meletakkannya di bagian paling atas atau paling bawah. Fyi, Sob!
Proses mengarahkan domain ke VPS umumnya memakan waktu beberapa menit hingga 24 jam untuk menyebar ke seluruh internet

Kalau kamu sudah mencoba tapi masih gagal, pastikan lagi perintah yang kamu tulis sudah benar dan tidak ada yang typo ya, Sob xixi. Tapi kalau masih belum berhasil juga, jangan khawatir yaa, ada tim Jagoan Hosting yang 24/7 siap membantu kamu via Live Chat atau Open Ticket. Good luck, Sob✊

Related Posts
Tutorial Cara Pantau monitoring Kinerja VPS anda

Hai, Sob! Buat kamu yang udah kepo sama cara pantau monitoring kinerja VPS kamu, yuk ikutin tutorialnya dibawah ini. Tapi, Read more

Tutorial Cara Migrasi File Server Website ke VPS tanpa cpanel

Hai, Sob, kamu suka bingung gimana caranya migrasi file server website ke VPS tanpa cPanel? Yuk, kamu harus banget pantengin Read more

Tutorial Cara Mengamankan Akses ke Layanan VPS Anda

Hai, Sob! Tahukah kamu, Mengamankan akses ke VPS kamu sangat penting tak terkecuali untuk akses dari SSH. Wah, gimana tuh Read more

Tutorial Cara Setting Cpanel atau WHM di VPS Kamu

Tahukah kamu, dengan membeli paket VPS SSD dan Ditambah addon cPanel dan WHM  di Jagoan Hosting, secara otomatis kamu akan mendapatkan Read more

Exit mobile version