Cara Install Django di VPS Ubuntu

Terakhir diupdate: 17 April 2025

Hai, Sobat Jagoan! Django itu semacam alat bantu (framework) buat bikin aplikasi web, dan ditulis pakai bahasa pemrograman Python. Django cukup populer karena bisa mempercepat proses pembuatan aplikasi (biasanya disebut rapid development) dan gampang untuk dikembangkan lebih lanjut kalau aplikasinya makin besar atau kompleks (skalabilitas).

Framework ini dirancang supaya para developer nggak perlu repot dari nol kalau mau bikin web yang fiturnya banyak. Menariknya lagi, Django juga dipakai sama perusahaan besar lho, kayak Instagram, Disqus, The Washington Times, Bitbucket, sampai Mozilla. Jadi, bisa dibilang Django ini pilihan yang tepat kalau kamu mau belajar bikin web dengan Python dan ingin hasil yang rapi, cepat, dan bisa dikembangkan terus nantinya.

Pada artikel ini versi VPS Ubuntu yang digunakan yaitu 22.04. Kamu bisa mendapatkan layanan serupa di situs resmi Jagoan Hosting.

Step 1: Instal Requirements

Pertama, update package dan sistem server

				
					sudo apt update
				
			

Selanjutnya, instal pip dengan command:

				
					sudo apt install python3-pip
				
			

Lalu, instal virtualenv

				
					sudo pip3 install virtualenv
				
			

Step 2: Membuat Virtual Environment

Buat folder untuk aplikasi Django dengan nama ‘django-app’

				
					mkdir django-app
cd django-app

				
			
Install Django di Ubuntu

Buat virtual environment dengan nama ‘env’

				
					virtualenv env
				
			

Mengaktifkan virtual environment

				
					source env/bin/activate
				
			

Setelah virtual environment aktif terdapat prefix ‘(env)’ sebagai tanda berada di dalam virtual environment.

Install Django di Ubuntu

Step 3: Instal Django

Instal django terbaru via pip dengan command:

				
					pip install Django
				
			

Kalau ingin instal django versi tertentu gunakan command seperti ini. Misalnya:

				
					pip install Django==3.2.6
				
			

Untuk melihat versi Django yang digunakan. Jalankan command:

				
					django-admin --version
				
			
Lihat versi django - Install Django di Ubuntu

Step 4: Coba Buat Projek di Django

Setelah berhasil melakukan instalasi Django, coba buat projek sederhana dengan nama ‘myproject’

				
					django-admin startproject myproject
				
			

Jalankan development server:

				
					python manage.py runserver
				
			

Kemudian akan ditampilkan pesan seperti ini.

Install Django di Ubuntu

Browse http://127.0.0.1:8000/ ATAU http://<ip.VPS.kamu>:8000/ pada web browser kamu. Jika berhasil ditampilkan halaman dengan pesan ‘The install worked successfully! Congratulations!’

Install Django di Ubuntu

Untuk menghentikan development server tekan ‘CTRL+C’.

Untuk menonaktifkan virtual environment jalankan perintah :

				
					deactivate
				
			

Troubleshooting

Sob, kalau kamu menggunakan layanan VPS Jagoan Hosting dan ketika mengakses http://127.0.0.1:8000/ ATAU http://<ip.VPS.kamu>:8000/ situs Django tidak tampil. Coba kamu sesuaikan lagi dengan cara di bawah ini.

1. Di direktori ~/django-app jalankan perintah:

				
					python manage.py runserver 0.0.0.0:8000
				
			

0.0.0.0 artinya menerima koneksi dari semua IP, termasuk dari luar VPS.

2. Kalau muncul error “Setting tidak ditemukan” jalankan perintah:

				
					ls
				
			

Kamu pastikan ada folder manage.py. Kalau nggak ada, mungkin kamu masih di folder luar.

3. Lalu masuk ke folder projek Django kamu. Jalankan perintah:

				
					cd namaprojectkamu
				
			

4. Kemudian jalankan perintah berikut:

				
					nano settings.py
				
			

Ganti bagian ini seperti berikut.

Install Django di Ubuntu

ATAU kalau mau lebih aman:

				
					ALLOWED_HOSTS = ['IP.VPS.KAMU']
				
			

5. Selanjutnya, aktifkan UFW dahulu kalau belum aktif dengan perintah:

				
					sudo ufw enable
				
			

Lalu lihat statusnya. Apakah port 8000 sudah ditambahkan atau belum.

				
					sudo ufw status
				
			
Install Django di Ubuntu

Kalau belum jalankan perintah berikut.

				
					sudo ufw allow 8000
sudo ufw reload
				
			

6. Kalau sudah coba kamu akses kembali Django menggunakan IP VPS kamu

Kalau ada yang bingung kamu dapat bertanya kepada Tim Support Jagoan Hosting via Live Chat atau Open Ticket, Sob!

Related Posts
Tutorial Cara Pantau monitoring Kinerja VPS anda

Hai, Sob! Buat kamu yang udah kepo sama cara pantau monitoring kinerja VPS kamu, yuk ikutin tutorialnya dibawah ini.Tapi, sebenernya Read more

Tutorial Cara Migrasi File Server Website ke VPS tanpa cpanel

Hai, Sob, kamu suka bingung gimana caranya migrasi file server website ke VPS tanpa cPanel? Yuk, kamu harus banget pantengin Read more

Tutorial Login Ke SSH Secara Otomatis

Kamu ingin melakukan login SSH secara otomatis? Gak perlu bingung karena kamu bisa ikutin tutorial di bawah ini untuk melakukan Read more

Tutorial Cara Mengamankan Akses ke Layanan VPS Anda

Hai, Sob! Tahukah kamu, Mengamankan akses ke VPS kamu sangat penting tak terkecuali untuk akses dari SSH. Wah, gimana tuh Read more

Scroll To Top