Membuat wp-config.php dengan WP-CLI

Terakhir diupdate: 5 Desember 2024

Hai Sob! File wp-config.php merupakan inti konfigurasi WordPress yang bisa saja hilang, misalnya saat migrasi, tidak sengaja terhapus, rusak akibat malware, konflik plugin, atau kesalahan edit manual, dengan WP-CLI file ini dapat dibuat ulang secara cepat dan efisien tanpa perlu langkah manual yang rumit. Mengelola file konfigurasi WordPress wp-config.php menjadi lebih praktis dengan menggunakan WP-CLI. Untuk membuat wp-config.php dengan WP-CLI ikuti langkah-langkah di bawah ini ya sob!

Akses Terminal Hosting, masuk ke terminal hosting kalian. Navigasikan ke direktori tempat instalasi WordPress berada.
Gunakan perintah berikut untuk membuat file wp-config.php wp config create –dbname=db_name –dbuser=user_db –dbpass=pass_db

Hindari penggunaan simbol sensitif seperti !, (), atau # pada password database Anda. Simbol-simbol ini dapat menyebabkan kesalahan saat dieksekusi di lingkungan Linux. Jika terjadi kesalahan, pesan error dapat muncul meskipun password sudah benar.

Sesuaikan Prefix Tabel
Buka phpMyAdmin untuk memeriksa prefix tabel database WordPress Anda. Dalam case ini
prefix-nya adalah wpp5_

Masuk ke File Manager, lalu buka file wp-config.php.
Cari baris yang mengatur prefix tabel ($table_prefix), kemudian ubah nilainya dari wp_ menjadi sesuai dengan prefix yang kalian temukan sebelumnya di phpmyadmin, misalnya:
$table_prefix = ‘wpp5_’;

Simpan perubahan pada file tersebut.Setelah langkah-langkah di atas selesai, buka kembali website kalian. Jika tidak ada masalah, website akan kembali berjalan normal.

💡  Tips Tambahan
Sebenarnya, kalian bisa membuat file wp-config.php dengan menyalin dan mengedit file wp-config-sample.php. Namun, ada beberapa alasan mengapa menggunakan WP-CLI lebih disarankan :

WP-CLI secara otomatis menghasilkan authentication keys and salts yang berfungsi meningkatkan keamanan situs WordPress Anda. Proses lebih cepat dan mengurangi kemungkinan kesalahan manual.

Jika Anda tetap memilih cara manual, pastikan : 
Menyesuaikan informasi database (nama database, username, password).
Mengatur $table_prefix sesuai dengan prefix tabel yang digunakan.
Menambahkan authentication keys and salts secara manual (dapat dihasilkan melalui WordPress.org Key Generator).

Dengan menggunakan WP-CLI, Anda dapat mengelola konfigurasi WordPress dengan lebih efisien dan aman. Jika ada kendala jangan ragu untuk menghubungi support kami yang siap membantu kamu 24jam! Selamat Mencoba! 😊

Related Posts
Tutorial Mengatasi CSS yang Tidak Terbaca di WP Admin

Hai, Sob! Pernahkah kamu mengalami permasalahan dengan dashboard administrator tampil tanpa CSS? Seperti semua link tidak tertata seperti seharusnnya, contohnya Read more

Tutorial Wordpress – Mengatasi Warning: Cannot modify header information

Halo, Sob! Pernahkah kamu mengalami pesan peringatan seperti ini saat instalasi pertama WordPress maupun upgrade WordPress kamu? Warning: Cannot modify Read more

Cara Atasi Fatal Error Allowed Memory Size of Bytes Exhausted

Pengantar Pernahkah kamu mengalami pesan "Fatal error: Allowed memory size of 33554432 bytes exhausted" saat kamu mencoba upload sebuah gambar Read more

Tutorial Mengatasi Fatal Error Undefined Function Is_network_admin()

Pernahkah kamu mengalami error seperti di bawah ini?"Fatal error undefined function is_network_admin()"Biasanya error ini muncul saat kamu melakukan login ke Read more

âš¡ Website Lebih Cepat dengan Hosting Unlimited | GRATIS OPTIMASI dan Support WA 24/7
Scroll To Top